Natasha Rizki Berencana Menjajal Dunia Tarik Suara
Aktris, Natasha Rizki tertarik menjajal dunia tarik suara. Istri presenter, Desta itu menyatakannya dalam acara peluncuran produk baru Wardah di Hote
Penulis: Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris, Natasha Rizki tertarik menjajal dunia tarik suara.
Istri presenter, Desta itu menyatakannya dalam acara peluncuran produk baru Wardah di Hotel Pullman, Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (16/11/2017).
Awalnya ketertarikan pemeran Anin dalam film Hijab (2015) ke dunia tarik suara, dari pembuatan video menyanyi bersama Desta yang di-posting di akun media sosial instagram Desta.
Dari posting-an tersebut, followers Desta menjadi bertambah dan bereaksi positif.
Baca: Ini Menu Sarapan Gelandang Chelsea Sampai Tak Kenal Lelah
"Ngga itu sebenernya, iseng-iseng aja. Desta itu kan orangnya suka gimik-gimikan buat bahan kerjaannya dia kan. Jadi ya gitu, karang lagu ini yuk bu, yang lagi hits. Udah itu mukanya Desta itu kan yang sok-sok senyum, ketawa segala macam, sementara aku yang serius. Sebenernya ya kita udah set aja kaya gitu, jadi kan orang-orang pada komen, biasalah pada ngeceng-ngecengin," kata Natasha Rizki.
Rencanannya, Natasha Rizki akan menunggu suaminya yang sedang berusaha untuk mencarikan lagu yang pas untuk dirinya menyanyi.
Baca: Polisi: Sebelum Kecelakaan, Setya Novanto dari Gedung DPR
Format bernyanyi yang diinginkan Natasha Rizki yaitu tak jauh berbeda dengan grup musik Endah & Resa.(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.