Marissa Nasution Bersyukur di Perutnya Sedang Tumbuh Calon Bayi Kembar
Ditemani Ben, Marissa menunggu jadwal konsultasi kehamilannya bersama seorang dokter kandungan populer di Jakarta Selatan.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bintang film Marissa Nasution (31) terlihat berjalan beriringan bersama Ben, pria bule asal Jerman yang dikabarkan menikahinya medio September 2017.
Marissa dan Ben sedang ada di Brawijaya Women and Children Hospital, Jalan Brawijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (6/1/2017).
Sesekali mereka bergandengan. Tidak jarang pula Marissa terus memegangi perutnya yang kini mulai terlihat semakin membesar.
Ditemani Ben, Marissa menunggu jadwal konsultasi kehamilannya bersama seorang dokter kandungan populer di rumah sakit tersebut.
Mereka duduk diantara puluhan pasangan muda yang juga menunggu kehadiran buah hati masing-masing.
Baca: Kisahkan Pahit Manisnya 17 Tahun Jadi Istri Kedua, Nita Thalia Ogah Disebut Pelakor
Marissa yang memakai kemeja abu dan celana ketat hitam itu tak lupa memamerkan kemesraan bersama Ben.
Keduanya baru masuk ke ruang dokter kandungan pukul 09.00.
Sekitar 15 menit kemudian, Marissa dan Ben keluar dari ruang dokter kandungan ternama itu, yang untuk sekali konsultasi kehamilan saja tarifnya sampai Rp 425 ribu.
Langkah kedua kaki kerap berjalan melambat karena Marissa harus menjaga kandungan yang disebutkan berusia empat bulan itu.
Marissa tetap memegangi perutnya.
Saat disapa, Marissa hanya tersenyum.
Sampai menyelesaikan biaya administrasi hingga keluar dari rumah sakit, tidak ada jawaban dari mulut mantan VJ MTV Indonesia tersebut ketika ditanyakan usia kandungan sekarang.
Sesaat kemudian, Marissa bercerita di akun media sosial.
Melalui akun Instagram @marissaln, Marissa menjelaskan, didalam kandungannya kini terdapat dua janin bayi kembar perempuan.
“Aku bersama papa @sunnyuptravels setiap detik merasa sangat beruntung dan bersyukur sudah diberikan two little angels,” tulis Marissa. (kin)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.