Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kumpul Keluarga, Haykal Kamil Kurang Happy

Rupanya, neneknya sempat dirawat di rumah sakit karena kesadarannya menurun.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Kumpul Keluarga, Haykal Kamil Kurang Happy
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Artis peran Haykal Kamil ditemui saat acara peluncuran Gerakan Nasional Mencintai Alquran (Ku Cinta Alquran), di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Senin (4/6/2018). Haykal Kamil mendukung gerakan yang membiasakan masyarakat untuk membaca dan mengamalkan Alquran dalam kehidupan sehari-hari. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNEWS.COM - Haykal Kamil (27) dalam merayakan Idul Fitri 1439 Hijriah. Namun, kebahagiaannya kurang lengkap karena sang nenek sedang sakit.

Hal itu dikatakan oleh Haykal ketika dihubungi oleh Kompas.com pada Senin (18/6/2018).

"Hari Lebaran memang aku di Jakarta, nenek juga di Jakarta. Nenek kondisinya juga kurang sehat. Pas kumpul keluarga, bukan dalam kondisi happy semua, karena nenek kondisinya lagi prihatin," tutur pemain film Perempuan Berkalung Sorban (2009) ini.

Ia bercerita menjelang Lebaran, neneknya sempat dirawat di rumah sakit karena kesadarannya menurun.

Baca: Aurelie Moeremans Iri Lihat Teman-temannya Liburan ke Bali

"Pas Lebaran, sebelum jumatan, aku berangkat ke rumah nenek, sudah umur 89 sekarang, beliau sudah susah bangun dari tempat tidur dan kemarin ini akhir Ramadan baru masuk ke ICU, kesadarannya menurun," tutur adik artis peran Zaskia Adya Mecca ini.

Dua hari sebelum Hari Kemenangan, sang nenek sudah keluar dari rumah sakit. Haykal dan keluarga besarnya berkumpul untuk menghibur dan memberi semangat kepada nenek mereka.

"Jadi, kami lebih banyak kumpul dekat nenek, menyenangkan dia, bawa cicitnya ke sana," ucapnya.

BERITA REKOMENDASI

"Walaupun udah susah melihat, dia bisa dengar suara anak-anak, terus dia ketawa. Nenek baru keluar dari rumah sakit H-2 Lebaran," sambungnya.

"Jujur, libur Lebaran ini memang mau quality time sama keluarga," tambahnya.(*)

Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Lebaran, Haykal Kamil Hibur Neneknya yang Sedang Sakit"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas