Sheila Dara Aisha Ingin Hadir di Pembukaan Asian Games 2018
Ia membayangkan penampilan para pengisi acara yang keren dan spektakuler, mengingat ajang tersebut merupakan yang pertama bagi Indonesia sejak 1962.
Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Firmansyah
TRIBUNNEWS.COM - Sheila Dara Aisha pengin hadir langsung sebagai saksi sejarah pembukaan ajang akbar Asian Games 2018, pada 18 Agustus 2018.
Ia membayangkan penampilan para pengisi acara yang keren dan spektakuler, mengingat ajang tersebut merupakan yang pertama bagi Indonesia sejak 1962 silam.
"Cuma sayangnya enggak bisa," ujar Sheila saat ditemui di kawasan Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (15/8/2018).
Maklum, agendanya sebagai aktris lumayan padat. Ada acara yang tak bisa diabaikan.
Baca: Sheila Dara Aisha Awalnya Takut Ngos-ngosan Ikut Pawai Obor Asian Games 2018
Paling tidak, ia sudah punya rencana menyaksikan laga yang diperlombakan di ajang empat tahunan tersebut.
"Pas banget temen-temen aku ajak menonton pertandingan voli. Aku belum ada jadwal, jadi langsung aku masukin buru-buru," terangnya.
Ia sudah tak sabar. Antusiasnya meledak-ledak. Apalagi, ini merupakan kali pertama menyaksikan laga olahraga secara langsung dari tribun lapangan.(*)