Mengintip Musala di Rumah Mewah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Dibangun Sederhana Samping Kolam
Beda dari lainnya, musala sederhana di rumah mewah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina terletak di bagian outdoor.
Editor: Januar Adi Sagita
TRIBUNNEWS.COM - Sebagai artis papan atas, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tinggal di sebuah rumah mewah.
Rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina juga sering dibuat lokasi syuting acaranya.
Misalnya di acara "Janji Suci" yang merupakan acara khusus mengulas kehidupan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Rumah mewah Raffi juga sering muncul di vlog yang diunggah di akun YouTube Rans Entertainment.
Begitu juga kali ini.
Akun Rans Entertainment kembali mengunggah vlog terbaru yang berlokasi di rumah mewah Raffi.
Vlog tersebut berjudul "Invisible Prank Paling Bahaya Super Duper Ngakak !!", Rabu (19/12/2018).
Seperti judulnya, vlog itu memang dibuat saat Raffi Ahmad dan Uya Kuya mengerjai ART Raffi.
Raffi mengatakan ART-nya adalah sosok yang polos namun baik dan rajin salat.
Kemudian kamera menyorot ART Raffi yang saat itu tengah salat.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.