Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jelang Sidang Putusan Kasus Ujaran Kebencian, Ahmad Dhani: Apapun Hasilnya, Itu Kemenangan Saya

Ahmad Dhani dijadwalkan menjalani sidang putusan ujaran kebencian sebagai terdakwa, Senin (28/1/2019).

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Jelang Sidang Putusan Kasus Ujaran Kebencian, Ahmad Dhani: Apapun Hasilnya, Itu Kemenangan Saya
Tribunnews.com/Wahyu Firmansyah
Ahmad Dhani bersama pengacaranya, Dahlan Pido, saat ditemui usai sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (14/1/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ahmad Dhani dijadwalkan menjalani sidang putusan ujaran kebencian sebagai terdakwa, Senin (28/1/2019). 

Ia hadir di pengadilan didampingi istrinya, Mulan Jameela, dan si bungsu, Dul Jaelani, pada pukul 14.30. Ia juga didampingi kuasa hukumnya.

"Ya apapun putusannya itu kemenangan saya, apapun keputusannya itu kemenangan saya. Apapun keputusannya itu jalan yang harus dilalui," kata Ahmad Dhani di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (28/1/2019).

Baca: Mulan Jameela Gerah Ditanya Soal Kasus Ahmad Dhani

Baca: Terjerat Kasus Ujaran Kebencian, Ahmad Dhani Singgung Ahok

Baca: Hadapi Vonis Dua Pekan Lagi, Ahmad Dhani Yakin Bebas

Ahmad Dhani mengaku perasaannya biasa-biasa saja jelang putusan tersebut. Oleh karenanya, tidak ada persiapan khusus yang perlu dilakukannya.

"Saya sih enggak terlalu memikirkan masalah ini ya, saya lebih besar dari masalah ini itu masalahnya," lanjut Ahmad Dhani.(*)

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas