Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ingin Temui Putrinya Tapi Tsania Marwa Trauma Kembali ke Rumah Atalarik Syach

Artis peran Tsania Marwa mengaku trauma untuk kembali ke kediaman Atalarik Syach setelah dugaan tindakan kekerasan yang sempat heboh.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ingin Temui Putrinya Tapi Tsania Marwa Trauma Kembali ke Rumah Atalarik Syach
TRIBUNNEWS.COM/BAYU INDRA PERMANA
Tsania Marwa dan Atalarik Syah saat berada di ruang sidang Pengadipan Agama Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (10/4/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Artis peran Tsania Marwa mengaku trauma untuk kembali ke kediaman Atalarik Syach setelah dugaan tindakan kekerasan yang sempat heboh beberapa waktu lalu.

Hal tersebut yang menjadi alasan hingga kini Tsania Marwa belum kembali mengunjungi anak-anaknya di kediaman Atalarik Syach.

"Belum (ke rumah), nanti deh kita lihat," ujar Tsania Marwa usai sidang di Pengadilan Agama Cibinong, Bogor Jawa Barat, Rabu (24/4/2019).

Tsania Marwa saat ditemui usai menjalani sidang gugatan hak asuh anak, di Pengadilan Agama Cibinong, Bogor Jawa Barat, Rabu (24/4/2019).
Tsania Marwa saat ditemui usai menjalani sidang gugatan hak asuh anak, di Pengadilan Agama Cibinong, Bogor Jawa Barat, Rabu (24/4/2019). (TRIBUNNEWS.COM/BAYU INDRA PERMANA)

"Nanti deh saya pikirkan. Karena jujur kalau ke rumah (Atalarik Syach) saya masih ada trauma gitu, makanya saya masih belum bisa menentukan," ungkapnya.

Meski ia sudah mendapat perlindungan dari hakim untuk bisa menemui anaknya. Tsania Marwa hanya berani menemui anak pertamanya di sekolah.

Baca: Sejak Dapat Perlindungan dari Hakim, Tsania Marwa Sudah Bisa Bertemu dengan Putranya di Sekolah

Bahkan hingga kini pun Tsania Marwa belum bertemu dengan anak perempuannya sejak terakhir bertemu di kediaman Atalarik beberapa waktu lalu.

BERITA REKOMENDASI

"Saya sama anak yang perempuan juga belum (ketemu), karena kan yang di sekolahan cuma anak perempuan aja. Jadi kalau sekolah tidak ada hak melarang kan karena saya ibunya dan selama tidak mengganggu jam pelajaran," bebernya.

Baca: Berhembus Pemilu Ulang Pilpres 2019, 3 Pakar Hukum Tata Negara Bersuara, Mahfud MD Beri Syarat Ini

Pada sidang sebelumnya, Tsania Marwa mendapat perlindungan dari hakim pengadilan agama Cibinong untuk bertemu dua buah hatinya.

Atalarik Syach dilarang oleh hakim untuk menghalang-halangi Tsania bertemu kedua anaknya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas