Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Mengaku Indigo Tapi Jadi Korban Penipuan, Ini Pembelaan Roy Kiyoshi Setelah Dibully Haters

Roy Kiyoshi mengeluhkan banyak komentar miring dari haters yang dialamatkan kepadanya.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Willem Jonata
zoom-in Mengaku Indigo Tapi Jadi Korban Penipuan, Ini Pembelaan Roy Kiyoshi Setelah Dibully Haters
Instagram
Roy Kiyoshi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Roy Kiyoshi mengeluhkan banyak komentar miring dari haters yang dialamatkan kepadanya. 

Terutama setelah Roy Kiyoshi menjadi korban penipuan yang diduga dilakukan oleh asistennya sendiri.

Kemampuannya sebagai sosok yang memiliki indra keenam alias indigo kemudian dipertanyakan.

“Hari ini saya mau curhat soal perasaan saya, banyak haters, banyak orang yang bilang gini 'Roy lu kan indigo, lu kan bisa lihat dong, lu bisa ngerasain ini orang baik atau nggak. Ko bisa kecolongan sih’. Gitu kan,” kata Roy Kiyoshi ditemui di Polres Jakarta Barat, Selasa (21/5/2019).

Baca: Andika Mahesa Cover Lagu Kisah-nya Boomerang, Roy Jeconiah Kasih Jempol

Sebenarnya, Roy Kiyoshi mengaku sudah merasakan firasat tak enak saat asistennya masih bekerja.

Roy Kiyoshi.
Roy Kiyoshi. (Instagram.com)

Namun, ia merasa tak tega dan tak ingin berpikiran negatif.

Baca: Gugup saat Bersaksi di Persidangan, Hilda Vitria Akhirnya Akui Pernah Menikah dengan Kriss Hatta

Berita Rekomendasi

“Tapi saya punya perasaan, 'Roy, tapi ini kayaknya ada yang aneh deh, ini ada sesuatu yang nggak beres deh'. Cuma aku tetap bilang ke diri aku, nggak ah jangan sudzon jangan suudzon,” katanya.

Roy Kiyoshi ditemui usai menghairi konferensi pers acara Indonesia Keren 4 di Jakarta, Rabu (27/3/2019). Roy Kiyoshi yang seorang paranormal itu akan mengisi acara hari jadi ANTV yang ke 26 tahun. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Roy Kiyoshi ditemui usai menghairi konferensi pers acara Indonesia Keren 4 di Jakarta, Rabu (27/3/2019). Roy Kiyoshi yang seorang paranormal itu akan mengisi acara hari jadi ANTV yang ke 26 tahun. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Namun ternyata, kecurigaan Roy benar adanya. Sang asisten membawa kabur uang Roy dengan total mencapai Rp 300 juta.

Sudah jatuh tertimpa tangga, seakan itulah yang dirasakan presenter berusia 32 tahun ini.

Baca: Selamanya Dihatiku, Lagu Paling Emosional yang Ditulis Rayen Pono

Kritikan dan pertanyaan pun membanjiri media sosial miliknya. Mereka mempertanyakan mengapa Roy sebagai indigo bisa terkena tipu.

Baca: Yang Harus Dilakukan Orangtua Saat Anak-anak Mengalami Mabuk Perjalanan

“Ternyata beliau menggelapkan dana sampai Rp 300 juta. Itu yang ketahuan."

"Ya itu juga yang hatters dan beberapa orang yang ngenye yang bilang, 'ko Roy Kiyoshi bisa ngeramal, indigo tapi kecolongan',” katanya.

“Ya saya tahu akan terjadi. Tali kadang saya enggak bisa menghindari itu. Itu curahan hati saya yang pengin saya sampaikan sebenarnya,” tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas