Profil Anya Taylor-Joy, Pemeran Casey Cooke dalam Film Split dan Glass yang DIbintangi James McAvoy
Anya Josephine Marie Taylor-Joy atau dikenal dengan Anya Taylor-Joy adalah aktris dan model asal Inggris yang lahir di Amerika, 16 April 1996.
Penulis: Dinar Fitra Maghiszha
Editor: Adya Rosyada Yonas
TRIBUNNEWS.COM - Anya Josephine Marie Taylor-Joy atau dikenal dengan Anya Taylor-Joy adalah aktris dan model asal Inggris yang lahir di Amerika, 16 April 1996.
Dikenal melalui perannya sebagai Thomasin dalam film The Witch (2015), Anya Taylor-Joy juga terkenal karena berperan sebagai Casey Cooke dalam film Split (2016).
Lebih jauh lagi nama Anya Taylor-Joy juga sering disebut berkat perannya dalam film Glass (2019) dan sebagai Lily dalam film thriler Thoroughbreds (2017).
Penampilan mengagumkan dari Anya Taylor-Joy membawanya menyabet penghargaan "Trophee Chopard" dalam Cannes Film Festival.
Selain itu, beberapa nominasi ia juga dapat di beberapa penghargaan lainnya.
Anya Taylor-Joy lahir di Miami, Florida, Amerika Serikat pada 16 April 1996.
Ia adalah anak terakhir dari enam bersaudara.
Ibu Anya Taylor-Joy bekerja sebagai fotografer dan desain interior.
Sementara ayahnya adalah bekas pegawai bank internasional.
Anya Taylor-Joy pindah ke Argentina saat masih kecil.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.