Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

HUT ke-36 Slank Gelar Konser di Akhir Tahun, Konsepnya Party

Grup band Slank menggelar konser bertajuk 'Slanking Forever 36 - Konser Slank 36 Tahun' di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in HUT ke-36 Slank Gelar Konser di Akhir Tahun, Konsepnya Party
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Slank gelar jumpa pers di FX Sudirman, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (28/11/2019). 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM - Grup band Slank menggelar konser bertajuk 'Slanking Forever 36 - Konser Slank 36 Tahun' di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, pada 31 Desember 2019.

Konser itu sebagai bentuk perayaan HUT ke-36 band tersebut. Promotornya The Ocean Entertainment. 

Kaka (vokal), Bimbim (drum), Ivanka (bass), dan Ridho (gitar) siap membuat perayaan ulang tahun Slank menjadi sebuah pesta akhir tahun yang mengagumkan.

"Kalau tahun lalu kan dirayakan lebih cepat ya. Kami ulangtahun 26 Desember, kalau tahun ini mundur menjadi pergantian tahun. Jadi konsep acaranya lebih ke party sih," kata Bimbim Slankdalam jumpa pers konser Slank dalam jumpa persnya di FX Sudirman, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (28/11/2019).

Baca: Mitsubishi Motors Operasikan Fasilitas Pengisian Daya Cepat di Plasa Senayan

Baca: Komisi II: Rencana Kebijakan ASN Bekerja di Rumah Belum Bisa Diterapkan

Baca: Fadli Zon Akan Hadiri Reuni 212 Jika Diundang

Karena akan merayakannya dalam bentuk pesta, Slank menyiapkan lagu-lagu yang hits dan fenomenal, yang tentunya diketahui oleh para Slankers diberbagai kalangan usia.

Baca: Permintaan Pemekaran Wilayah di Papua karena Terjadi Ketimpangan

"Kalau lagu pasti disiapkan yang hits ya. Karena memang lagu Slank semuanya hits, bingung juga," ucap Bimbim Slank.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, Kaka sang vokalis mengatakan bahwa Slank mencoba membuat konser ulangtahunnya 36 tahun dengan spesial.

Sebab, baru kali ini, mereka membuat konser ulang tahun yang digelar bertepatan dengan malam pergantian tahun.

"Konser ini yang pasti spesial sih. Karena kita bisa merayakan ulangtahun sekaligus pesta akhir tahin. Ini double sih buat kita dan buat yang dateng juga," ujar Kaka Slank.

"Spesial lah pastinya. Karena Slank enggak pernah atau jarang ambil job tahun baruan. Nah sekarang kami ambil pasti spesial banget," timpal Ridho.

Selain itu, Kaka menambahkan bahwa pihaknya masih merahasiakan akan mengajak siapa musisi yang menjadi pelengkap dalam konser perayaan 36 tahun mereka berkarir.

"Pokoknya spesial lah. Baik dari musik atau pengisi acara lainnya," ungkap Kaka Slank.

Sementara itu, CEO The Ocean Entertainment, Niken Ayu pihaknya akan menyiapkan panggung besar dengan ukuran 40x20 meter dengan soundsystem sebesar 30 ribu watt.

"Intinya kami ingin mengajak para Slankers merayakan malam pergantian tahunnya dengan sang idola," ucap Niken Ayu.

The Ocean Entertainment menyiapkan 35 ribu tiket untuk para slankers dan semua masyarakat yang ingin datang di konser 'Slanking Forever 36 - Konser Slank 36 Tahun'.

Dari 35 ribu, ada beberapa kategori dengan range harganya, seperti tribun atas Rp. 100 ribu, Tribun tengah Rp. 200 ribu, Zona A Rp. 400 ribu, Zona B Rp. 450 ribu, Festival Rp. 500 ribu, dan VIP A dan B Rp.1 juta.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas