Berikut Sinopsis dan Deretan Pemain Rasuk 2 yang Mulai Tayang di Bioskop Hari Ini, 2 Januari 2020
Film horor Rasuk 2 mulai tayang di Bioskop Indonesia pada Kamis, 2 Januari 2020. Rasuk 2 disutradarai oleh Rizal Mantovani.
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
TRIBUNNEWS.COM - Film horor Rasuk 2 mulai tayang di Bioskop Indonesia pada Kamis, 2 Januari 2020.
Rasuk 2 merupakan film horor Indonesia yang disutradarai oleh Rizal Mantovani.
Rizal Mantovani dipercaya menggantikan Ubay Fox untuk film sekuel Rasuk ini.
Seperti halnya pada film Rasuk yang pertama, film Rasuk 2 ini juga diangkat dari novel karya penulis Risa Saraswati.
Film Rasuk 2 bercerita tentang mahasiswi kedokteran yang sedang menjalani koas, merasa tidak nyaman dengan kemampuan indera keenam yang dimilikinya.
Film tersebut dibintangi oleh Nikita Willy, Achmad Megantara, Asri Welas, Raquel Katie Larkin, Sonia Alyssa. (1)
Baca: FILM - Mangkujiwo (2020)
Sinopsis
Isabella, seorang mahasiswi kedokteran yang sedang menjalani koas, merasa tidak nyaman dengan kemampuan indera keenam yang dimilikinya.
Isabella berupaya kuat menganggap mereka tidak ada agar bisa hidup dengan normal.
Namun, kejadian di ruang autopsi saat membedah satu jenazah wanita tanpa identitas mengubah semua pandangan hidupnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.