Antisipasi Virus Corona, Rheina Ipeh Bingung Gelar Tahlilan untuk Almarhum Ayahnya
Rheina Ipeh berduka. Andhy Sugiyanto, ayahanda meninggal dunia di usia 72 tahun dan jenazahnya dimakamkan di TPU Layur.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan wartakotalive.com, Muhammad Naufal
TRIBUNNEWS.COM - Rheina Ipeh berduka. Andhy Sugiyanto, ayahanda meninggal dunia di usia 72 tahun dan jenazahnya dimakamkan di TPU Layur, Rawamangun, Jakarta Timur, Selasa (17/3/2020).
Malam ini, Rheina Ipeh sebetulnya sudah ada rencana mengelar tahlilan.
Namun kemungkinan ditunda sebagai imbas merebaknya wabah virus corona atau Covid-19.
“Kondisi lagi wabah kita diminta untuk menghindari keramaian. Kata ketua RT tidak boleh kumpul-kumpul,” ungkap Rheina ditemui di kompleks pemakaman.
Baca: Rheina Ipeh Berduka, Ayahnya Meninggal karena Infeksi Paru-paru
Baca: Vanessa Angel Seperti Linglung Ditanya Peristiwa yang Menimpanya, Milano Lubis Jadi Bingung
Rheina sendiri tidak memungkiri di tengah wabah virus ini, tamu undangan yang datang ke prosesi pemakamaian memang sedikit.
Meski demikian, ia maklum karena situasi dan kondisi terkait wabah virus corona.
Baca: Tes Urine Negatif, Vanessa Angel Dibolehkan Pulang Malam Ini oleh Polisi
“Kondisi sedang tidak memungkinkan, banyak yang paranoid juga, mungkin dikiranya tamu akan banyak ke rumah saya, padahal kalau saya pikir, teman saya juga takut untuk keluar rumah juga,” tambahnya.
Itulah mengapa malam ini, pengajian hanya dari kalangan keluarga dekat.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.