Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ruben Onsu dan Jordi Rayakan HUT ke-3 Geprek Bensu Bersama Karyawan Secara Virtual

Perayaan HUT ke-3 Geprek Bensu secara virtual dilakukan karena saat ini Indonesia dilanda pandemi virus corona (Covid-19).

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Ruben Onsu dan Jordi Rayakan HUT ke-3 Geprek Bensu Bersama Karyawan Secara Virtual
Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy
Ruben Onsu saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (2/9/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Geprek Bensu, bisnis kuliner Ruben Onsu bersama adiknya, Jordi Onsu, genap tiga tahun beroperasi, Jumat (17/4/2020).

Di momen tersebut, Ruben Onsu dan Jordi mengajak karyawan Geprek Bensu di seluruh outlet di Indonesia merayakannya secara virtual.

Perayaan HUT ke-3 Geprek Bensu secara virtual dilakukan karena saat ini Indonesia dilanda pandemi virus corona (Covid-19).

Baca: Pikirkan Nasib Karyawannya di Saat Pandemi Virus Corona, Ruben Onsu Dilanda Kecemasan Akut

"Ya, saya dan mitra pasti enggak terpikir merayakan ulang tahun secara virtual seperti ini. Tapi saya bersyukur karena semua mitra masih semangat untuk terus bekerja di masa seperti ini," kata Ruben Onsu dalam peraayaan ulang tahun Geprek Bensu yang bertajuk T3rbaik melalui telekonfrensi, Jumat (17/4/2020).

"Betul, sedih sekali, karena bagaimana jumlah karyawan di seluruh Indonesia, ada di tangan kita semua. Kami tahu banget, bagaimana posisi sekarang bukan hanya kalian tapi juga kami, tidak pernah berhenti bekerja," ucapnya.

Ilustrasi: ayam geprek bensu
Ilustrasi: ayam geprek bensu (Instagram.com/ @geprekbensu)

Jordi Onsu juga menambahkan meskipun pandemi virus corona berpengaruh pada omset Geprek Bensu. Tak ada pengurangan outlet sama sekali, semua masih sama.

Berita Rekomendasi

Bahkan Jordi sudah menerapkan SOP baru untuk kebersihan pegawai dan makanan dari restoran yang ia kelola.

Baca: Update Corona Seluruh Dunia 17 April Malam: Total 2.193.580 Kasus, 56.558 Orang Kondisi Parah

"Tidak ada satupun yang berkurang jumlah outletnya. Kita semua bekerjasama bikin Geprek Bensu lebih baik lagi ke depannya," tutur Jordi.

"Ada pandemi atau wabah apapun buat kita rapikan SOP, mulai dari makanan sampai cara masak," bebernya.

Baca: Ada Pandemi Corona, Kemenag Imbau Umat Muslim Tarawih di Rumah

Rayakan ulang tahun di masa pandemi virus corona, Ruben dan Jordi selalu menyisihkan bagian untuk mengirimkan 10000 paket Geprek Bensu ke tenaga medis dalam program #GeprekBensuBerbagi.

Tak sampai situ kakak beradik itu juga menjalankan program #JumatBerkah untuk membagikan makanan ke pekerja di jalan yang sudah dilakukan oleh 4 outlet Geprek Bensu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas