Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Butuh Teman Ngobrol di Masa Tua, Tapi Yuni Shara Enggan Pikirkan Pernikahan setelah Tonton Drakor

Penyanyi Yuni Shara tak mau kesepian di hari tua. Ia pengin punya teman yang bisa diajak ngobrol.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Butuh Teman Ngobrol di Masa Tua, Tapi Yuni Shara Enggan Pikirkan Pernikahan setelah Tonton Drakor
Instagram/yunishara36
Yuni Shara 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Yuni Shara tak mau kesepian di hari tua. Ia pengin punya teman yang bisa diajak ngobrol.

Hal itu diungkapkan Yuni Shara kepada presenter Melaney Ricardo dalam video berjudul "TERNYATA MELANEY RICARDO UDAH 2,5 BULAN PISAH RANJANG" di kanal YouTube Melaney.

"Kalau teman tua ingin ya Mel, karena aku ingin teman ngobrol. Sudah aku tanyain ke anak-anak juga," kata Yuni Shara dikutip Kompas.com, Senin (18/5/2020).

Bahkan, Yuni Shara sudah mengungkapkan keinginannya itu kepada dua putranya.

"Aku bilang, 'bentar lagi abang sekolah nih nanti kalian juga pada punya dunia sendiri, bunda juga ingin punya teman ngobrol'. Aku sudah 12 tahun menjanda," ucap Yuni Shara.

Baca: Tahun Ini Enggak Mudik, Yuni Shara: Sekali-sekali Merasakan Kayak ART

Baca: Andre Taulany dan Rina Nose Dinilai Lecehkan Marga Latuconsina, Ini Kata Prilly Latuconsina

Berita Rekomendasi

Baca: Kondisi Roy Kiyoshi Setelah 5 Hari Jalani Rehabilitasi di RSKO

Namun demikian, perempuan berusia 47 tahun itu belum berani untuk kembali memikirkan sebuah pernikahan.

Yuni Shara bersama dua putranya, Cavin dan Cello
Yuni Shara bersama dua putranya, Cavin dan Cello (Instagram/yunishara36)

"Kalau mikir pernikahan enggak ya, apalagi nonton drama Korea (drakor) yang lagi bagus, menakutkan melihatnya," ujar Yuni Shara.

Baca: Citra Kirana Hamil 4 Bulan, Ditinggal Sebentar oleh Suaminya Malah Mewek

Hanya saja, Yuni Shara kembali mengatakan bahwa yang diinginkannya adalah seorang teman di masa tua.

"Kalau untuk pernikahan enggak berani ngomongin sampai sekarang, tapi kalau punya teman di masa tua iya ingin," kata Yuni Shara melanjutkan.

Diketahui, Yuni Shara masih betah sendiri setelah bercerai dengan Henry Siahaan pada 2008 silam.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pilih Punya Teman di Masa Tua, Yuni Shara: Kalau Pernikahan Enggak Berani Ngomongin

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas