Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tio Nugroho Ungkap Kebahagiaan di Momen Lebaran: Saya Mendapat Hadiah dari Allah

Presenter olahraga Tio Nugroho membagikan pengalaman pertamanya merasakan lebaran setelah menjalankan ibadah puasa satu bulan penuh.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Ifa Nabila
zoom-in Tio Nugroho Ungkap Kebahagiaan di Momen Lebaran: Saya Mendapat Hadiah dari Allah
Tribunnews.com/Istimewa
KH Maruf Amin Pimpin Langsung Proses Pengucapan Dua Kalimat Syahadat Tio Nugroho, Sabtu (1/6/2019) 

TRIBUNNEWS.COM - Presenter olahraga Tio Nugroho membagikan pengalaman pertamanya merasakan lebaran setelah menjalankan ibadah puasa satu bulan penuh.

Tio mengaku kebahagiaan ini baru pertama kali ia rasakan sepanjang hidupnya.

Menurut Tio, hal ini merupakan hidayah dan berkah dari Allah yang harus ia bagikan.

"Saya tuh merasakan sesuatu yang tidak pernah saya rasakan, belum pernah saya rasakan sebelumnya," ujar Tio kepada Tribunnews.com melalui sambungan telepon, Minggu (24/5/2020) malam.

Rasa bahagia yang Tio rasakan melebihi kebahagiaan lain yang pernah ia rasakan sebelumnya.

"Kalau kebahagiaan seperti ulang tahun, menikah, lulus kuliah, Italia juara Piala Dunia, itu kalah semua," ucapnya.

Baca: Daftar Film Spesial Lebaran di RCTI, GTV, Trans TV, SCTV, dan Trans 7

Baca: Pelapor Andre Taulany dan Rina Nose Ungkap Tak Cari Popularitas Meski Dikomentari Pansos & Baperan

Menurut Tio, puasa dan lebaran tahun ini adalah hadiah dari Allah untuknya.

BERITA REKOMENDASI

"Jadi apa ya, saya mendapatkan hadiah dari Allah, nih saya kamu kasih puasa, kamu bisa lewatin, nih rasanya begini," ujarnya.

"Yang pasti bersyukur alhamdulillah, ternyata kalau kita niat kita bisa menjalani," ujarnya.

Pria yang mengidolakan klub AS Roma tersebut sempat menilai puasa Ramadan adalah hal yang berat.

"Tapi setelah saya mualaf, sebelum subuh niat puasa, ternyata itu membawa kemudahan, kelancaran, kita bisa menahan tidak hanya makan minum tapi juga emosi dan yang lain," ungkapnya.

"Bersyukur saya bisa merasakan hidup ini sebagai seorang muslim," lanjutnya.


Tio menyebut ada perasaan yang sulit diungkapkan.

"Kalau ditanya rasanya apa, saya bingung, tapi saya bahagia," ujarnya.

Baca: Akhir Drama Aa Utap dan Indira Kalistha, Penuhi Undangan dr Tirta dan Meminta Maaf Secara Terbuka

Baca: Joko Anwar Sindir Penonton Film Bajakan

Puasa di Tengah Pandemi Corona

Menjalani puasa di tengah pandemi virus corona Covid-19 disebut Tio sebagai suatu hal yang berat.

"Ya itu, justru cobaannya makin berat, temen saya yang kuat agamanya juga bilang kalau ini puasa paling berat," ungkap Tio.

Puasa tahun ini disebut tidak hanya menahan lapar dan dahaga namun juga banyak hal lain yang harus dihadapi.

"Campur stress, campur nggak ngapa-ngapain, bukan cuma lapar dan haus," ujarnya.

Sebelumnya, Tio mengunggah perasaan bahagianya berhasil menuntaskan puasa satu bulan penuh pada malam lebaran, Sabtu (23/5/2020) melalui akun Instagramnya.

"Alhamdulillah Ya Rabb

Sebuah pengalaman yang tidak pernah saya rasakan sebelumnya dan tidak bisa saya ungkapkan dengan kata-kata,

ternyata begini rasanya sebuah kemenangan bagi seorang Muslim.

Saya bisa melewati puasa di bulan penuh berkah ini dengan lancar, semoga masih bisa ketemu Ramadhan berikutnya, Bismillahirrahmanirrahim," ungkapnya.

Baca: Selebgram Cindy Caroline Jadi Mualaf di Bulan Puasa, Sahabat Awkarin Ini Rayakan Lebaran Pertama

Baca: Cara Mulai Video Call di WhatsApp 8 Orang, Langkah Pertama Update ke Versi Paling Baru

Diketahui, Tio Nugroho memutuskan untuk memeluk agama Islam pada akhir Ramadan tahun 2019 lalu.

Pria yang mengidolai legenda sepakbola Indonesia Kurniawan Dwi Yulianto tersebut mengucap dua kalimat syahadat pada 1 Juni 2019 silam.

Tepatnya H-3 sebelum lebaran atau hari ke-27 Ramadan.

Proses mualaf Tio dilakukan di kediaman Wapres KH Ma'ruf Amin, Jalan Situbondo 12, Menteng, Jakarta Pusat.

(Tribunnews.com/Wahyu Gilang P)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas