Nagita Disebut Raffi 'Gila' Gara-gara Beli Kucing dari Rusia Berpaspor, Sule Malah Syok Dengar Harga
Nagita Slavina pun sampai rela membeli kucing jauh-jauh dari Rusia dan Ukraina.
Editor: TribunnewsBogor.com
TRIBUNNEWS.COM -- Raffi Ahmad blak-blakan menyebut istrinya, Nagita Slavina ' gila' hanya gara-gara kucing.
Saking cintanya pada kucing, Nagita Slavina pun sampai rela membeli kucing jauh-jauh dari Rusia dan Ukraina.
Pelawak Sule pun tercengang mendengar harga kucing tersebut yang nilainya fantastis.
Diakui Nagita Slavina, mahalnya harga kucing tersebut karena didatangkan langsung dari Rusia dan Ukraina serta dilengkapi dengan paspor.
Awalnya, ketika Sule berkunjung ke Andara, Raffi Ahmad membongkar bahwa lantai dua rumahnya akan dirombak.
Hal tersebut karena Nagita Slavina ingin membuat rumah khusus kucing kesayangannya.
Tindakan Nagita Slavina ini pun membuat Raffi Ahmad tak segan menyebut istrinya sudah 'gila'.
• Nagita Slavina Mati Kutu Dinyinyiri Bu Tejo Tilik, Istri Raffi Ahmad Klarifikasi : Itu Gosip Toh Bu
• Boy William Syok Lihat Rumah Ovi Dian, Punya Masjid & Lapangan Golf, Lebih Sultan dari Raffi Ahmad
"Lu lihat ya, di atas gara-gara kucing, dibongkar semuanya. Gigi mau bikin rumah kucing," bongkar Raffi Ahmad, dilansir TribunnewsBogor.com dari Youtube Sule Channel, Rabu (26/8/2020).
"Gila emang," imbuh Raffi Ahmad.
Mendengar ucapan Raffi Ahmad yang tega bilang Nagita Slavina ' gila', Sule pun makin penasaran.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.