Jualan Kaus Berdesain Wajahnya, Ariel NOAH Siap Donasikan untuk Pekerja Seni yang Terdampak Covid-19
Ariel NOAH kembali akan berdonasi untuk pekerja seni yang terdampak Covid-19. Sebelumnya Ariel berdonasi bersama band NOAH.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ariel NOAH kembali akan berdonasi untuk pekerja seni yang terdampak Covid-19. Sebelumnya Ariel berdonasi bersama band NOAH.
Kali ini ia akan berdonasi lewat hasil penjualan kaus A Series 2020 yang baru saja dirilis bersama Greenlight.
Ariel menuturkan beberpa persen hasil penjualan akan didonasikan, namun hingga kini Ariel bersama Greenlight masih mendiskusikan kemana donasi itu akan diberikan.
"Iyaa jadi penjualan dari A Series ini beberapa persennya memang akan disumbangkan," ujar Ariel NOAH dalam live Instagram, Kamis (15/10/2020).
Baca juga: Ariel NOAH Buat Desain Kaus dari Emoticon Wajahnya, Begini Lo Penampakannya
Baca juga: Ariel NOAH Luncurkan Karya Baru di Bidang Fashion, Niatnya Bantu Pekerja Seni
"Cuman kemana spesifiknya belum tahu, kemarin kan sama NOAH udah untuk kru, sekarang ini kita cari dulu siap yang tepat untuk mendapatkan," jelasnya.
Sebagai brand ambassador, Ariel menuturkan bahwa keinginan Greenlight untuk berdonasi karena melihat aksi yang dilakukan NOAH pada hari ulangtahun yang ke 8 beberapa waktu lalu.
"Ini idenya dari Greenlight, mereka mungkin melihat dari acara ulangtahun NOAH kemarin, terus Greenlight jadi ada ide," tutur Ariel.
"Bahkan mereka yang pengen kayak NOAH yaudah dari penjualan A Series ini," tambahnya.
Selama 7 tahun lebih menjadi brand ambassador, Ariel mendapat slot sendiri untuk mengeluarkan karya-karyanya.
A Series menjadi wadah untuk Ariel berkreasi dalam bidang fashion. Setiap ide atau hasil designnya akan dirilis dalam projek A Series.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.