Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Psikis Rey Utami Terganggu selama Dipenjara, Sempat Berniat Tenggak Cairan Pembersih Lantai

Sempat mendekam di penjara bersama suami, Rey Utami akui psikis terganggu hingga sempat berniat bunuh diri.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Psikis Rey Utami Terganggu selama Dipenjara, Sempat Berniat Tenggak Cairan Pembersih Lantai
Tribunnews/Herudin
Pembawa acara, Rey Utami ditemui wartawan usai menjadi nara sumber di sebuah stasiun televisi swasta di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (16/11/2020). Rey Utami mengaku bagai terlahir kembali setelah keluar dari penjara karena kasus ikan asin. Istri Pablo Benua ini merasa seperti membawa jati diri baru dan meninggalkan masa-masa kelam, salah satunya adalah cara bagaimana ia berpenampilan. Dengan diri barunya ini, ia tak menyangkal bahwa kali ini ia menjadi lebih tenang. Tribunnews/Herudin 

Ia lebih memilih bersama anak dengan menjalankan sebuah bisnis dibanding kembali ke dunia hiburan.

"Tadinya kalau memang nggak ada yang tahu aku memang mau menutup diri."

"Mau berbisnis aja atau sama anak-anak," imbuhnya.

Setelah hukuman tuntas dilalui, Rey Utami mendapatkan hikmah di balik cobaannya tersebut.

Rey Utami dan Pablo Benua di PN Jakarta Selatan, Senin (30/3/2020)
Rey Utami dan Pablo Benua di PN Jakarta Selatan, Senin (30/3/2020) (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Meskipun di awal kasus yang menjeratnya, ia mengaku tak bisa menerima kenyataan itu.

"Bahwasannya dalam ujian itu ternyata Allah itu sayang sama kita."

"Pada awalnya 'kan nggak terima," terang Rey Utami.

BERITA TERKAIT

Karena ia merasa terkekang dari pribadi yang sebelumnya bebas ke mana-mana.

Kemudian harus terputus dari dunia luar, jauh dari anak-anak selama 16 bulan.

"Kita orang bebas tiba-tiba terkurung di suatu ruangan, diisolasi 24 jam."

Baca juga: Rey Utami Bebas dari Penjara, Bagaimana Nasib Gugatan Cerai Pablo Benua?

Baca juga: Bebas dari Penjara, Rey Utami Ungkap Rencana ke Depan, Singgung Gugatan Cerai hingga Soal Kariernya

"Bener-bener terputus dengan dunia luar, komunikasi terbatas selama 1 tahun 4 bulan," lanjutnya.

Kondisi itu membuat Rey Utami mulanya tak mau makan, tak bisa tidur, hingga terus menangis.

Ia sering menyalahkan diri sendiri dan juga sang Pencipta soal kejadian yang menimpanya.

"Awalnya nggak mau makan, nggak bisa tidur, marah-marah, nangis terus."

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas