Millen Cyrus Konsumsi Sabu, Ashanty Sebut Keponakannya Salah Bergaul dan Tak Dengar Nasihatnya
Ashanty akhirnya buka suara terkait kasus keponakannya, Millen Cyrus (21) yang ditangkap Polres Pelabuhan Tanjung Priok karena kasus narkoba jenis sab
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Penyanyi Ashanty akhirnya buka suara terkait kasus keponakannya, Millen Cyrus (21) yang ditangkap Polres Pelabuhan Tanjung Priok karena kasus narkoba jenis sabu.
Ashanty mengakui bahwa dirinya sudah tahu Millen Cyrus ditangkap polisi bukan dari pemberitaan.
Hanya saja kabar tersebut ia dapatkan langsung dari orangtua Millen, kakak kandungnya sendiri.
"Jadi dengan kejadian ini syok pasti, karena tidak menyangka sejauh ini," kata Ashanty dalam video yang diunggah oleh channel Youtube The Hermansyah A6, dikutip Warta Kota, Selasa (24/11/2020).
Ashanty mengatakan dirinya juga sudah melihat pemberitaan televisi, ketika Millen ditampilkan kedepan awak media dalam rillis di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (23/11/2020).
"Tadinya aku syok dan miris. Namanya keluarga dia pakai baju oranye dan ada di televisi pasti sedih," ucapnya.
Meski sempat berseteru karena Millen mengubah penampilannya sebagai wanita, Ashanty menegaskan tidak mau lepas tangan atas kasus yang menimpa pria bernama lengkap Muhammad Millendaru Prakasa itu.
"Keluarga pasti akan membantu, tapi bukan berarti mengeluarkan dia dari permasalahannya. Tapi akan mendampingi dia selama proses hukum ini berjalan," jelasnya.
Baca juga: Keluarga Syok Millen Cyrus Ditangkap, Ashanty Tak Nyaman Terseret, Liza Natalia Tak Menyangka
Baca juga: Yakin Keponakannya Bukan Pengedar, Ashanty Berharap Millen Cyrus Bisa Jalani Rehabilitasi
"Kita diam bukan berarti kita tidak membantu. Ada anggota keluarga kena musibah pasti membantu," tambahnya.
Istri dari musisi Anang Hermansyah itu meminta maaf kepada publik, atas pemberitaan Millen ditangkap polisi karena kasus narkoba membuat gaduh.
Hanya saja diakui Ashanty kalau Millen ditangkap polisi bukan atas kemauan keluarga besar, tapi adalah resiko dari perbuatannya.
"Hemmm pertama tama atas nama keluarga kita mengucapkan maaf atas terhadinya kegaduhan dengan berita ini (millen ditangkap). Karena pastinya tidak nyaman dengan berita ini," katanya.
Lebih lanjut, Ashanty berharap Millen Cyrus mendapatkan hikmah besar atas kasus atau penangkapan dirinya oleh polisi terkait kasus narkoba.