Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kalah Keren dari Dimas Ramadhan, Raffi Ahmad Takut Tersaingi: Secara Gak Langsung, Lo Mau Nyikat Gue

Presenter Raffi Ahmad merasa kalah keren dibandingkan dengan 'kembarannya', Dimas Ramadhan.

Editor: Ananda Putri Octaviani
zoom-in Kalah Keren dari Dimas Ramadhan, Raffi Ahmad Takut Tersaingi: Secara Gak Langsung, Lo Mau Nyikat Gue
Youtube channel rans entertainment
Raffi Ahmad dan Dimas Ahmad - Presenter Raffi Ahmad merasa kalah keren dibandingkan dengan 'kembarannya', Dimas Ramadhan. 

TRIBUNNEWS.COM - Presenter Raffi Ahmad merasa kalah keren dibandingkan dengan 'kembarannya', Dimas Ramadhan.

Hal tersebut Raffi Ahmad ungkapkan ketika Dimas Ramadhan menjadi bintang tamu di acara THE SULTAN pada Sabtu (12/12/2020).

Raffi Ahmad yang menjadi pembawa acara mulanya mempersilakan Dimas Ramadhan masuk ke panggung acara.

Raffi Ahmad menjelaskan bahwa Dimas Ramadhan akan menjadi penerusnya di dunia hiburan Tanah Air.

Baca juga: Rizky Billar Nyanyi Lagu Menghitung Hari 2 Buat Lesti, Raffi Ahmad: Sudahlah Kita Ngehost Saja

Baca juga: Dicecar Raffi Ahmad soal Tak Lagi Collab Bareng Ria Ricis, Atta Halilintar: Ada Hati yang Dijaga

Dimas Ramadhan saat minta izin pada Raffi Ahmad untuk pergi berkencan dengan penyanyi Marsha Zulkarnain, Kamis (10/12/2020).
Dimas Ramadhan saat minta izin pada Raffi Ahmad untuk pergi berkencan dengan penyanyi Marsha Zulkarnain, Kamis (10/12/2020). (Capture YouTube Rans Entertainment)

"Saya mau kenalin kamu sama sosok cowok yang dia auto kaya, karena dia sepertinya titisan Raffi Ahmad dan aura-auranya," kata Raffi Ahmad.

'Dia belum punya cewek, tapi penghasilannya segini sama saya, on the way auto kaya, on the way sultan, Dimas Ahmad," imbuhnya.

Setelah Dimas Ramadhan masuk, Raffi Ahmad malah mamerkan pakaian yang dikenakan kembarannya itu.

Berita Rekomendasi

"Lihat jasnya sudah baru semua, sepatunya kremes Rp 12 juta itu," kata Raffi Ahmad.

Tak hanya itu saja, Raffi Ahmad malah merasa kalah keren dari Dimas Ramadhan.

"Wah gawat nih, kok lebih keren dia daripada gue di kamera ya," ujar Raffi Ahmad.

>>> Halaman Selanjutnya

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas