Gisella Anastasia Diperiksa Lagi soal Kasus Video Syur, Polisi Sebut Berkas Belum Lengkap
Artis Gisella Anastasia alias Gisel kembali diperiksa penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Rabu (23/11/2020).
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Gisella Anastasia atau Gisel kembali diperiksa penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya pada Rabu, (23/11/2020).
Gisella Anastasi diperiksa sebagai saksi dalam kasus penyebaran video asusila mirip dirinya.
Diperiksa di Ditreskrimsus Polda Metra Jaya, Gisella Anastasia diperiksa selama 5 jam.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus menjelaskan bahwa pemeriksaan kembali atas Gisella Anastasia karena berkas perkara kasus terhadap 2 tersangka dikembalikan jaksa kepada penyidik.
Baca juga: Pernyataan Gisel Usai Kembali Diperiksa Terkait Kasus Video Syur Diduga Mirip Dirinya
Kedua tersangka itu diduga penyebar masif video asusila mirip mantan istri Gading Marten.
"Karena berkas dianggap tidak lengkap jadi P-19 atau berkas yang kami limpahkan ke jaksa dikembalkkan lagi ke penyidik," kata Yusri Yunus, di Polda Metro Jaya, Rabu (23/12/2020).
Menurut Yusri Yunus, atas petunjuk jaksa, penyidik merasa perlu memeriksa kembali Gisella Anastasia.
"Sehingga kami periksa yang bersangkutan hari ini. Nanti kita tunggu hasilnya. Setelah berkas lengkap, akan kami limpahkan lagi ke penyidik," kata Yusri.
Sebelumnya Subdit Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Metro Jaya telah menetapkan dua tersangka dalam kasus penyebaran video asusila mirip Gisella Anastasia alias Gisel.
Keduanya ditangkap dan sudah ditahan polisi. Mereka PP (26) dan MN (24) merupakan pemilik akun twitter yang menyebarkan video asusial itu secara masif di media sosial.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan PP diamankan di kediamannya di Bintaro, Tangerang Selatan, dan MN di Depok, Rabu (11/11/2020) malam.
Baca juga: Penuhi Panggilan Polisi, Begini Kondisi Gisella Anastasia setelah Diperiksa Terkait Kasus Video Syur
"PP diamankan dari Bintaro dan MN dari Depok, tanpa perlawanan," kata Yusri di Mapolda Metro Jaya, Jumat (13/11/2020).
Menurut Yusri, PP dan MN diketahui berprofesi sebagai influencer media sosial.
Penangkapan keduanya, kata Yusri, setelah penyidik melakukan cek profiling terhadap sejumlah akun twitter yang diduga menyebarkan video syur mirip Gisel.
"Mereka menyebarkan secara masif lewat akun twitternya. Dari sana akan diurut siapa penyebar pertama kali video syur itu, sampai ke pembuatnya," kata Yusri di Mapolda Metro Jaya, Jumat (13/11/2020).
Seperti diberitakan sebelumnya penyanyi dan pemain film Gisella Anastasia memilih bungkam ketika ditanyakan kembali video asusila mirip dirinya.
Baca juga: Ini Kata Gisel Usai Jalani Pemeriksaan 4,5 Jam di Polda Metro Jaya
Setelah memenuhi panggilan penyidik Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Rabu (23/12/2020), Gisella Anastasia tidak menjawab pertanyaan wartawan terkait video tersebut.
Janda muda berusia 30 tahun itu bungkam ketika ditanyakan kemiripan perempuan dengan dirinya dalam video yang beredar di media sosial pada 6 November 2020.
Gisella Anastasia memilih menundukkan kepala sambil melihat jalanan di tengah kerumunan wartawan.
Sebelumnya Gisella Anastasia tiba di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya, Rabu pukul 10.50 WIB.
Dia didampingi Sandy Arifin, pengacaranya.
Setelah lima jam diperiksa kasus penyebaran video syur itu, Gisella Anastasia terlihat keluar ruang pemeriksaan di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Rabu pukul 15.40 WIB.
"Proses pemeriksaan berjalan baik. Kami jawab sebisa mungkin," kata Gisella Anastasia.
Sejauh ini status Gisella Anastasia masih sebagai saksi kasus penyebaran video syur perempuan mirip dengannya itu.
Sebelumnya, Gisella Anastasia memberikan keterangan untuk pertama kalinya pada 17 November 2020.
Pemeriksaan kali ini, Gisella menjalaninya selama 5 jam.
Baca juga: Selesai Jalani Pemeriksaan Kedua Terkait Video Syur Mirip Dirinya, Begini Komentar Gisel
Menurut dia, ada beberapa pertanyaan yang harus dijawabnya terkait kasus tersebut.
"Kami jawab sebisanya," kata Gisella Anastasia.
Dia merasa tidak ada yang dikhawatirkan dari pemeriksaan keduanya ini.
"Semuanya baik. Dibantu dengan baik juga proses pemeriksaannya," ucap Gisella Anastasia seraya menegaskan pemeriksaan polisi sudah dianggap cukup.
Sejauh ini, Gisella Anastasia masih menjadi saksi kasus penyebaran video asusila tersebut.
"Masih (masih saksi) dong sayang," ujar Gisella Anastasia yang mengenakan kemeja putih dipadu celana jins.
Sebelum menjalani pemeriksaan polisi itu, Gisella yang mengenakan faceshield dan masker itu mengaku kondisi tubuhnya sehat.
"Kabar sehat, puji Tuhan sehat," ucapnya.
Gisella Anastasia meminta waktu untuk menjalani pemeriksaan sebelum menjelaskan kedatangannya kembali ke Polda Metro Jaya.
"Pemeriksaan dulu ya," ujar Gisella Anastasia lagi.
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Yusri Yunus Sebut Alasan Polisi Periksa Kembali Gisella Anastasia terkait Video Asusila.