Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Disebut Tak Pernah Jenguk sang Papa, Ternyata Zaskia Sungkar & Shireen Dilarang, Ini Pertimbangannya

Berikut penjelasan kuasa hukum Mark Sungkar soal anak-anaknya yang disebut tidak pernah datang menjenguk.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Disebut Tak Pernah Jenguk sang Papa, Ternyata Zaskia Sungkar & Shireen Dilarang, Ini Pertimbangannya
istimewa/kolase
Berikut penjelasan kuasa hukum Mark Sungkar soal anak-anaknya yang disebut tidak pernah datang menjenguk. 

"Persidangan kemarin sebenarnya belum ada saksi yang signifikan yang menerangkan sifatnya menjerumuskan Pak Mark," tambahnya.

Lantas untuk agenda persidangan selanjutnya masih ada saksi yang memiliki peran penting dalam kasus ini.

Pun Fahri berharap para saksi mampu bersikap jujur dalam mengungkap yang ia tahu.

Pihak Mark Sungkar juga bersikap untuk menggali informasi lebih dalam dari sejumlah saksi tersebut.

Mark Sungkar di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Selasa (9/3/2021).
Mark Sungkar di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Selasa (9/3/2021). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Dalam kesempatan itu, Fahri juga berbicara soal isu anak-anak kliennya yang tak pernah menjenguk.

Ia menjelaskan bahwa sebenarnya Zaskia Sungkar dan Shireen yang menyiapkan semua keperluan sang papa.

Selain itu, Mark Sungkar yang memiliki kehendak agar anak-anaknya tak datang menjenguk.

Berita Rekomendasi

Keputusan ini pun memiliki beberapa pertimbangan dan berkaitan dengan kondisi pandemi Covid-19.

Di antaranya, Zaskia Sungkar tengah hamil besar atau Shireen yang memiliki anak-anak kecil di rumah.

Baca juga: Mark Sungkar Hadapi Kasus Dugaan Korupsi, Dari Dalam Penjara Doakan Zaskia Sungkar Lancar Melahirkan

Baca juga: Mark Sungkar Berharap Penanggguhan Penahanan, Pengacara: Kondisi Kesehatannya Menurun

"Pak Mark sendiri yang tidak menghendaki adanya anak-anak pergi untuk membesuk."

"Pertimbangannya misalkan Mbak Zaskia dalam keadaan hamil besar," jelas Fahri.

Fahmi menuturkan, kliennya lebih mementingkan kesehatannya dan anak-anaknya.

Sehingga Mark Sungkar tak mau ambil risiko dan untuk komunikasi bisa melalui kuasa hukum.

"Pertimbangannya lebih kepada virus yang saat ini lagi gencarnya, kesehatan."

"Pak Mark itu mungkin kecintaanya kepada anak-anaknya sehingga tidak mau mengambil risiko," imbuhnya.

(Tribunnews.com/Febia Rosada)

Berita lain terkait Mark Sungkar

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas