Berkas Sudah Lengkap, KUA Ciputat Timur Sebut Anang Jadi Wali Nikah Aurel Hermansyah
Pihak KUA Ciputat Timur nyatakan berkas lengkap, sebut Anang Hermansyah jadi wali nikah Aurel Hermansyah.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
"Kalau masih ada ayah kandungnya ya ayah kandungnya."
"Ya nggak sah lah, bapak ada kok, ya nggak bisa wali hakim," tandas Taher.
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar akan Gelar Akad Nikah di Masjid Istiqlal?
Dalam kesempatan itu, Taher turut menyampaikan pihak Kelurahan Pisangan telah mendatangi KUA Kecamatan Ciputat Timur, Senin (22/3/2021) pagi.
Yang menandakan bahwa keluarga Anang Hermansyah meminta pada Kelurahan Pisangan untuk mengurus surat rekomendasi itu.
Dalam kedatangannya ia meminta dibuatkan surat rekomendasi menikah atas nama Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.
Pihak calon pengantin meminta rekomendasi yang ditujukan ke KUA Kecamatan Sawah Besar.
Surat tersebut pun telah ditanda tangani oleh Taher, selaku penghulu di KUA Kecamatan Ciputat Timur.
Lantas ditelusuri alamat Masjid Istiqlal berlokasi di Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat.
Dan sebelumnya, Atta Halilintar sempat mendatangi Masjid Istiqlal guna sebagai lokasi pernikahan.
Baca juga: Hadiri Pengajian Aurel Hermansyah Seorang Diri, Krisdayanti Ungkap Raul Lemos Miliki Andil Besar
Baca juga: Soal Orang Tua Atta Halilintar yang Tak Bisa Hadiri Akad Nikah, Begini Respons Krisdayanti
Sehingga ada kemungkinan bahwa pasangan ini akan menggelar akad nikah di Masjid Istiqlal.
Kendati demikian, Taher tidak mengetahui dengan detail terkait rencana pernikahan Aurel Hermansyah.
"Untuk rencana pernikahan kita tidak mengetahui."
"Karena kita hanya memberikan rekomendasi nikah ke KUA yang dimaksud," tutur Taher.