Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

PROFIL Arief Muhammad, Tulis Surat Terbuka untuk Pemerintah, YouTuber yang Miliki Bisnis Kos-kosan

Profil Arief Muhammad membuat heboh media sosial setelah menulis surat terbuka untuk pemerintah. 

Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in PROFIL Arief Muhammad, Tulis Surat Terbuka untuk Pemerintah, YouTuber yang Miliki Bisnis Kos-kosan
TRIBUNNEWS.COM/IST/HO
Arief Muhammad 

TRIBUNNEWS.COM - Nama Arief Muhammad membuat heboh media sosial setelah menulis surat terbuka untuk pemerintah. 

Diketahui, surat terbuka tersebut diunggah ke akun Instagram pribadinya, @ariefmuhammad. 

Dalam surat tersebut, Arief Muhammad menyoroti soal kebijakan pemerintah yang melarang warga untuk mudik lebaran tahun ini.

Pemilik akun Twitter @poconggg itu mengaku sedih karena tahun ini ia dan keluarga masih tidak bisa bersilaturahmi langsung dengan keluarganya.

Baca juga: Mudik Dilarang, Youtuber Arief Muhammad Buat Surat Terbuka untuk Jokowi, Sandiaga Bilang Mantap

Dia turut mengajak seluruh keluarga yang membaca suratnya ikut mendukung keputusan pemerintah demi menghambat penyebaran Covid-19.

Hanya saja, yang menjadi lucu adalah, Arief meminta agar pemerintah membantu mereka yang fakir kuota, belum ada jodoh dan jaminan sinyal.

"Sehubungan dengan keputusan dari hasil rapat para menteri pada Jumat 26 Maret 2021 yang menyatakan larangan terhadap mudik 2021, dengan berat hati saya harus menyampaikan perasaan sedih."

Berita Rekomendasi

"Maka dari itu, untuk menyukseskan maksud tersebut, saya mewakili lapisan masyarakat lainnya meminta agar"

"1. Fakir kuota dan warga online terlantar dipelihara oleh negara, 2. pemerataan distribusi jodoh atau setidaknya teman untuk bertukar pesan dikala kesepian, 3. Jaminan terhadap sinyal agar tidak mengalami gangguan selama bulan ramadan maupun lebaran," tulis Arief.

Baca juga: Tandingi Arief Muhammad Cs, Geng Sultan Ikut Beli Motor Bermerek Sama. Kok Bisa?

Unggahan Arief itu yang kemudian ramai didukung netizen hingga membuat namanya menjadi trending di Twitter.

"Jangan kasih kendor deh mas Arief Muhammad, pokoknya kalau belum dikabulkan suratnya ya suratin terus aja," tulsi @Azarah9_.

"Awalnya bingung kan kenapa ga taunya heboh banget karena lu bang Arief Muhammad emang ya impactnya gede banget dah @poconggg," tulis @OpanOpa2.

Profil Arief Muhammad

Arief Muhammad dan istri, Tiara Pangestika saat menonton pertandingan Real Madrid di Santiago Bernabeu
Arief Muhammad dan istri, Tiara Pangestika saat menonton pertandingan Real Madrid di Santiago Bernabeu (IG TIARA PANGESTIKA)

Arief Muhammad lahir di Batam, 26 Oktober 1990. 

Halaman
123
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas