Potret Nenek Irwansyah saat Gendong Ukkasya, Zaskia Sungkar: Tiap Tahun Elus Perut Sambil Doain
Tak hanya keduanya yang merasakan kebahagiaan, nenek Irwansyah yang kini berusia 100 tahun juga merasakan hal yang sama.
Penulis: Sinatrya Tyas Puspita
Editor: bunga pradipta p
"Tapi tetep pas waktu kamu dioperasi, aku tidur di mana?," tanya Irwansyah.
Lantas Zaskia Sungkar menegaskan ia dan sang suami tak bisa terpisahkan.
Karena antara tempat tidur pasien dan orang yang menemani sedikit berjauhan.
Baca juga: Setelah Menanti 10 Tahun, Zaskia Sungkar dan Irwansyah Dikaruniai Anak Pertama, Diberi Nama Ini
Baca juga: FOTO-FOTO Momen Zaskia Sungkar Melahirkan, Berikut Nama Lengkap Anak Pertamanya dengan Irwansyah
"Karena ini berjarak, jadi kita nggak bisa, kita harus selalu bersama," beber Zaskia Sungkar.
Irwansyah pun membeberkan kondisi sang istri apabila sedang merasakan sakit.
Ia menjelaskan bahwa ketika sakit, Zaskia Sungkar bisa berubah menjadi sangat manja.
Akan tetapi, sebagai suami Irwansyah juga tidak bisa melihat sang istri kesakitan.
"Udah gitu dia manja banget lagi kalau lagi sakit, manja banget."
"Pengin aja deket dia, nggak suka ngelihat dia kesakitan," ungkap Irwansyah.
Bahkan dalam kesempatan itu, Zaskia Sungkar sudah mengungkapkan keinginan untuk menambah momongan.
"Ntar kalau udah ada Ukkasya, 'Ukkasya aja yang bobo sama papi, mami di sana aja yang penting susu'."
"Kita harus bertiga selamanya, eh nggak dong nanti nambah, aamiin," ujar Zaskia Sungkar.
Zaskia Sungkar Jalani Transfusi Darah sebelum Melahirkan Ukkasya Muhammad Syahki
Dalam kesempatan itu, Zaskia Sungkar turut menuturkan kondisinya sebelum melahirkan.