Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Desiree Tarigan Tetap akan Meminta Keadilan dari Hotma Sitompul, Hotman Paris: Tidak Ada Perdamaian

Pengacara Kondang, Hotman Paris semakin dikepung oleh permasalahan antara Desiree Tarigan dan Hotma Sitompul.

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Desiree Tarigan Tetap akan Meminta Keadilan dari Hotma Sitompul, Hotman Paris: Tidak Ada Perdamaian
Kolase Instagram/@mamitoko dan Instagram/hotmanparisofficial
Kolase Instagram/@mamitoko dan Instagram/hotmanparisofficial 

Akan tetapi usaha tersebut hanyalah sia-sia.

Baca juga: Bantah Ada Perdamaian, Hotman Paris Sebut Desiree Hampir Tak Mungkin Rujuk dengan Hotma Sitompul

Sampai saat ini Desiree dan Hotma Sitompul belum mau berdamai dan rujuk sebagai pasangan suami istri seperti sebelumnya.

Hotman Paris sangat setuju dengan langkah Otto sebagai mediator antara Desiree dan Hotma Sitompul.

Hotman tak peduli akan dicibir oleh pihak Hotma Sitompul, karena yang terpenting baginya saat ini adalah menjadi profesional membantu Desiree Tarigan.

Ia menyebut juga jika membantu Desiree Tarigan sebenarnya bukanlah bidangnya dalam profesinya sebagai pengacara.

"Kalau duit saya bukan dari perkara beginian, perkara bisnis kakap," ungkap Hotman Paris.

Ia tak mau dibanding-bandingkan dengan Hotma Sitompul seseorang yang sama-sama menggeluti profesi sebagai pengacara.

Berita Rekomendasi

Beberapa waktu yang lalu, Pihak dari Hotma sitompul sempat mencibir Hotman Paris dengan julukan 'Banci Tampil'.

Pihak Hotma juga mengatakan jika Hotman Paris telah melanggar kode etik advokasi dalam menangani prahara rumah tangganya dengan Desiree Tarigan.

Mendengar perkataan itu, Hotman langsung bereaksi.

"Salahkah bila aku terkenal? saya paling 10 kali wawancara hanya mau satu kali wawancara, jadi jangan kira saya gila publikasi,"ungkap Hotman.

Hotman mengaku jika selama konferensi pers dan melakukan wawancara dirinya tak pernah mencibir Hotma Sitompul dan mengeluarkan kata-kata kasar yang dapat melanggar kode etik advokasi.


"Nggak ada sama sekali, makanya kenapa gue dituduh melanggar kode etik? justru ada oknum yang mengatakan banci tampil, orang yang mulutnya tidak bisa dipercaya sama dengan kambing," ungkap Hotman Paris.

"Justru pihak sana yang mengucapkan kata-kata kasar, dan atas kata kasar tersebut nanti samping saya membela diri atas pengaduan tersebut, saya akan lapor balik," timpal Hotman Paris.

Baca juga: Dianggap Memprovokasi, Hotma Sitompul Adukan Hotman Paris ke Peradi

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas