Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Ogah Jawab Netizen yang Kepo Jatah Bulanan dari Sukhdev Singh, Bunga Zainal Singgung Harta Warisan

Ogah menjawab netizen yang kepo soal jatah bulanan dari suaminya yang kaya raya, Bunga Zainal malah menunjukkan harta warisannya yang banyak.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ogah Jawab Netizen yang Kepo Jatah Bulanan dari Sukhdev Singh, Bunga Zainal Singgung Harta Warisan
Instagram @sukhdev21apr
Bunga Zainal dan suaminya, Sukdev Singh. Ogah Jawab Netizen yang Kepo Jatah Bulanan dari Sukhdev Singh, Bunga Zainal Singgung Harta Warisan 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Bunga Zainal menerima komentar warganet perihal jatah bulanan yang ia dapatkan dari Sukhdev Singh, suaminya selama ini.

Warganet mengetahui sosok Sukhdev Singh, lelaki kaya raya dengan statusnya sebagai produser dalam salah satu rumah produksi sejak sebelum menikahi Bunga Zainal.

Bunga Zainal membenarkan komentar tersebut.

Baca juga: Dilarikan ke RS Karena Keracunan, Bunga Zainal: Mungkin Karena Melawan Suami

Baca juga: Potret Mewahnya Sudut Rumah Bunga Zainal dan Sang Suami, Sukdev Singh, Intip Foto-fotonya

Ia pun mengartikan warganet ingin tahu alias kepo berapa jatah bulanan yang ia dapat dari Sukhdev Singh.

"Ya mungkin lucu-lucuan aja sih aku jawabinnya jadi ramai," kata Bunga Zainal ketika ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Rumah Bunga Zainal dan Sukdev
Rumah Bunga Zainal dan Sukdev (Instagram @bungazainal05)

Wanita berusia 34 tahun itu akui tak mau serius menjawab pertanyaan warganet tersebut, sehingga ia menjawabnya dengan bercanda.

Berita Rekomendasi

"Cuman ada lagi-lagi netizen jawabnya apa dibalasnya apa. Makanya aku jawab aja, 'enggak banyak kok tapi harta warisan aku banyak' aku balas gitu saja udah biar cepat," ucapnya.

Namun, ketika ditanyakan kebenarannya, Bunga menegaskan dirinya tidak menerima jatah bulanan yang banyak dari sang suami setiap bulannya.

Baca juga: Sukdev Singh Suami Bunga Zainal Ulang Tahun, Dirayakan di Rumah dan Bagikan Kalimat Romantis

Baca juga: Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit, Bunga Zainal Ternyata Keracunan Makanan saat Hadiri Ultah Sahabat

"Nominal berapa? Nominalnya berapa nggak banyak kok buktinya aku masih kerja berarti masih butuh duit kan," jelasnya.

Bunga Zainal mengatakan ia mendapat jatah bulanan yang banyak dari Sukhdev Singh, ia pasti akan fokus menjadi ibu rumah tangga saja dan tidak akan bekerja di dunia entertain.

"Kalau misalkan aku nggak kerja, aku udah kaya berarti. Tapi kan aku masih kerja. Ya berapapun itu cukup kok," ujar Bunga Zainal.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas