Salurkan 1100 Hewan Kurban ke Masjid-masjid di 476 Kabupaten, Putra Siregar Minta Bantuan Penggemar
Youtuber sekaligus pengusaha Putra Siregar salurkan 1100 hewan kurban berupa sapi, kambing, dan domba, ke masjid-masjid di 476 Kabupaten di Indonesia.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM - Dalam perayaan Idul Adha, youtuber sekaligus pengusaha Putra Siregar menyalurkan 1100 hewan kurban berupa sapi, kambing, dan domba, ke masjid-masjid di 476 Kabupaten di Indonesia.
Yang dilakukan Putra Siregar memecahkan rekor dari MURI untuk kategori 'Pribadi yang Menunaikan Ibadah Kurban di Masjid Terbanyak'.
Bagaimana Putra Siregar menyalurkan 1100 hewan kurbannya ke masjid yang berada di 476 Kabupaten di seluruh Indonesia?
Baca juga: Kurban 1100 Ekor, Youtuber Putra Siregar Pecahkan Rekor MURI
"Kebetulan aku punya followers diseluruh Indonesia, Nasional lah. Jadi saya bekerjasama dengan followers saya untuk bisa membangun connecting ke Masjid-Masjid," kata Putra Siregar di outlet miliknya, di kawasan Condet, Jakarta Timur, Selasa (20/7/2021).
"Media sosial saya gunakan untuk connecting people, alhamdulillah beejalan lancar," tambahnya.
Putra menegaskan dirinya membangun kepercayaan kepada followersnya dalam membantu menyalurkan hewan kurban yang ia beli.
"Kebetulan saya ada fanbase PS Team. Nah yang kita engga bisa jangkau, kita edukasi untuk sosial jangan makan hak orang lain," ucapnya.
Pengusaha gadget yang terkenal dengan PStore itu menceritakan prosesnya. Ia meminta tolong fanbasenya di 476 Kabupaten, membelikan hewan kurban dari uang yang ia berikan.
"Kita edukasi, minta tolong tanyain harga kambing dan domba disana berapa? Nanti kita transferin. Serta operasional dan ongkos bensinnya. Kita transfer uang," jelasnya.
"Setelah pembelian dia langsung lapor ke admin. Jadi hal kepercayaan yang kita bangun," sambungnya.
Putra Siregar mengatakan, dari 1100 ekor hewan kurban, paling banyak yang ia salurkan di wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi.
"Hampir 400 ekor hewan kurban di Jabotabek," ujar Putra Siregar.