Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kisah Kedermawanan Dokter Gunawan yang Rawat Deddy Corbuzier, Pernah Diam-diam Bayarkan SPP Teman

Tak hanya kisahnya merawat Deddy Corbuzier hingga selamat dari kritis badai sitokin, sifat dokter Gunawan yang berderma pada pasien tak mampu.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kisah Kedermawanan Dokter Gunawan yang Rawat Deddy Corbuzier, Pernah Diam-diam Bayarkan SPP Teman
kolase/Youtube Deddy Corbuzier
Kisah Kedermawanan Dokter Gunawan yang Rawat Deddy Corbuzier, Pernah Diam-diam Bayarkan SPP Teman 

TRIBUNNEWS.COM, PONOROGO - Nama wajah dokter Gunawan belakangan ini viral.

Tak hanya kisahnya merawat Deddy Corbuzier hingga selamat dari kritis badai sitokin, sifat dokter Gunawan yang berderma pada pasien yang tak mampu menarik simpati.

Baca juga: Dokter Gunawan Viral Rawat Deddy Corbuzier Saat Kena Badai Sitokin, Sikap Dermawannya Bikin Menangis

Tak heran jika kisah inspiratif dokter Gunawan ini banyak ditonton.

Warganet langsung terkesima dengan penuturan dokter spesialias penyakit dalam ini.

Sisi kemanusiaan dokter di RS Medistra Jakarta ini membuat warganet terenyuh dan mengaku menangis.

Ternyata sifat berderma ini tak hanya saat dia menjadi dokter. Gunawan sudah melakukannya sedari kecil.

Berita Rekomendasi

Bagaimana kisahnya? Yuk Tribunners ikuti artikel ini.

Kisah Gunawan Saat Remaja, Anak Berpretasi yang Ramah
Pria kelahiran Ponorogo Jawa Timur 1981 ini ternyata sudah dikenal berjiwa sosial tinggi.

Gunawan berasal dari kalangan keluarga berkecukupan. Pak Untung sang Ayah dikenal sebagai pengusaha.

Bengkel Gunawan di Jalan Gatot Subroto, Pakunden, Kecamatan Ponorogo adalah usaha yang dijalankan keluarga sejak 1981 sampai sekarang.

Semasa sekolah, Gunawan terkenal sebagai anak cerdas yang sederhana.

Gunawan lulusan SMAN 1 Ponorogo tahun 2000 dan melanjutkan studinya di jurusan kedokteran Universitas Indonesia.

Baca juga: Sempat Kritis, Alami Badai Sitokin, Kini Sembuh, Deddy Corbuzier Mulai Nge-Gym Lagi

Baca juga: Cerita Deddy Corbuzier Alami Badai Sitokin Usai Negatif Covid-19, Tiba-tiba Demam Tinggi

Dituturkan Adri, salah satu teman seangkatan dr Gunawan saat di SMAN 1 Ponorogo, Gunawan tak pernah membedakan teman, meski secara ekonomi ia dari keluarga yang berkecukupan.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas