Profil Oddie Agam, Karier Bermusik hingga Kehidupan Pribadi
Oddie Agam meninggalkan warisan karya luar biasa. Di antaranya Surat Cinta, Bahasa Cinta, Logika, Tamu Istimewa, dan Antara Anyer dan Jakarta.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
Sebelumnya meninggal dunia, Oddie Agam sempat dibawa ke Rumah Sakit Persahabatan pada Selasa (5/10/2021). Ia dilarikan karena mengalami batuk-batuk saat sedang makan.
Selain mengalami batuk, musisi legendaris itu juga bermasalah dengan pernafasannya. Usai menjalani beberapa tes, alhasil Oddie juga memiliki lendir yang cukup banyak di dalam tubuhnya.
Keluarga pun segera memutuskan agar Oddie melakukan tindakan media hingga cuci darah. Namun kondisi musisi 68 tahun ini kian menurun dan tak sadarkan diri.
Agung Heri Wahyudi, Koordinator Hukormas (Hukum dan Organisasi) RSUP Persahabatan, membeberkan kondisi organ ginjal sang musisi legendaris Oddie Agam juga bermasalah.
Sebab, usai melakukan pencucian darah kala itu, Oddie Agam kondisinya sempat menurun dan tak sadarkan diri.
"Kondisi saat ini masih belum sadar karena masih pakai alat bantu napas," kata Dokter Agung Heri di RS Persahabatan, Jakarta Timur, Jumat (8/10/2021).
Namun beberapa minggu sebelum meninggal dunia, Almafilia, istri Oddie Agam, menyebut bahwa sang suami mulai bisa memberikan respons saat dipanggil oleh dokter.
Namun Tuhan berkata lain, Oddie meninggal dunia pada hari ini pukul 11.00 WIB di Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta Timur.
Saat ini almarhum Oddie agam akan dimakamkan di Pemakaman Umum di Menteng pulo, Jakarta Selatan.