NCT Dream Joget 'Mendung Tanpo Udan' Trending, Ndarboy Genk Berterima Kasih, Bangga Jadi Orang Jawa
Penyanyi campur sari Ndarboy Genk mengucapkan terima kasih kepada member grup K-Pop NCT Dream karena telah mengapresiasi karyanya.
Editor: Willem Jonata
Tanggapan Ndarboy Genk disebut-sebut The Next Didi Kempot
Nama Ndarboy Genk diketahui sudah berkarya di genre pop dangdut Jawa sejak tahun 2017 silam.
Ndarboy Genk meraup sukses besar setelah menyanyikan ulang lagu “Mendung Tanpo Udan” yang membuat namanya dikenal begitu luas oleh masyarakat.
Lagu tersebut viral di TikTok dan videonya di YouTube sudah ditonton lebih dari 54 juta kali.
Kesuksesan tersebut sering membuat para penggemar dangdut Tanah Air menyebut Ndarboy Genk sebagai pengganti sosok mendiang Didi Kempot.
Namun, Ndarboy Genk tak lantas menjadi sombong. Sebaliknya, ia tetap mengimbau untuk terus berkarya.
“Saya enggak peduli sama sebutan itu ya, itu mungkin bisa disebut gimik di dunia digital,” kata Ndarboy Genk dalam konferensi pers virtual peluncuran album Cidro Asmoro, Minggu (19/12/2021).
“Saya ajak teman-teman Ndarboy, ‘ayo berkarya dengan diri sendiri’. Sebutan itu cuma permainan gimik, saya enggak percaya itu dan enggak peduli,” ujarnya melanjutkan.
Pedangdut berusia 28 tahun ini kini hanya ingin berkarya dengan tulus.
“Saya berkarya dengan tulus, itu yang terpenting,” ucap Ndarboy Genk.
Ndarboy Genk hanya ingin menjadi dirinya sendiri dengan fokus berkarya.
“Kami cuma meneruskan perjuangan, sebagaimana pak Didi Kempot. Kasarnya, Didi Kempot ya Didi Kempot, Ndarboy ya Ndarboy. Berproses dengan diri sendiri,” katanya.
Sebagai informasi, Ndarboy Genk baru saja merilis album terbaru yang diangkat dari kisah nyatanya yang bertajuk Cidro Asmoro.
Semua lagu dalam album Cidro Asmoro tersebut memiliki runutan kisah yang berkesinambungan.
Album ini nantinya akan berisi 10 lagu yang ditulis oleh Ndarboy Genk dalam rentang waktu dua tahun.
Tak hanya secara digital, Cidro Asmoro juga dikemas secara spesial dengan rilisan terbatas berbentuk boxset album fisik.