Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dorce Dimakamkan sebagai Lelaki, Semasa Hidup Pasrahkan Soal Itu ke Keluarga, Tak Ada Lagi Polemik

Semasa hidup, Dorce pernah menyampaikan keinginannya  untuk dimakamkan sebagai perempuan ketika meninggal dunia. Namun, hal itu menuai polemik.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Dorce Dimakamkan sebagai Lelaki, Semasa Hidup Pasrahkan Soal Itu ke Keluarga, Tak Ada Lagi Polemik
YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo/Tangkapan Layar
YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo/Tangkapan Layar 

Lebih lanjut terdengar keluarga menyebut kain kafan tersebut merupakan titipan Dorce Gamalama sebelum meninggal dunia. 

"Ini amanah, pak. Jangan sampai kotor ya," tutur anggota keluarga Dorce Gamalama yang lain. 

Tentang sosok Dorce

Dikutip dari Kompas.com, Dorce Gamalama lahir di Solok, Sumatera Barat, pada 21 Juli 1963.

Ia lahir sebagai laki-laki dan diberi nama Dedi Yuliandri Ashandi.

Ibunya bernama Dalifah, seorang penjual beras.

Dorce Gamalama
Dorce Gamalama (Kolase TribunJatim.com)

Sementara ayahnya, Achmad, berprofesi sebagai seorang tentara yang juga pelukis.

BERITA TERKAIT

Sayangnya, Dorce menjadi yatim piatu saat berusia satu tahun karena ayah dan ibunya meninggal dunia.

Dorce kecil kemudian diasuh oleh neneknya.

Pada usia 5 tahun, ia pindah ke Jakarta karena tinggal bersama bibinya.

Bakat seni Dorce mulai terlihat saat masih kecil. Saat SD, ia kerap bernyanyi bersama kelompok Bambang Brothers.

Baca juga: Sule hingga Atta Halilintar Berduka Dorce Gamalama Meninggal, Denny Sumargo Syok

Selain itu, Dorce kecil juga tertarik dan melawak hingga akhirnya menggunakan nama panggung Dorce.

Menurut Wikipedia, ketika berusia 7 tahun, Dorce mulai mengalami disforia gender.

Ia merasa lebih cocok saat tampil sebagai wanita.

Halaman
1234
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas