Sinetron Lawas 'Pocong' Diadaptasi ke Layar Lebar, Judul 'Mumun'
Dheeraj Kalwani, selaku produser, memastikan penggemar Mumun dan tokoh ikonik lainnya yakni Jefri tak akan kehilangan unsur nostalgianya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sinetron horor era 90-an berjudul Pocong diadaptasi ke layar lebar.
Rumah produksi Dee Company yang mengangkat karya dari komedian Mandra itu ke layar lebar dan baru saja merilis teaser poster judul terbaru yakni 'Mumun'.
"Karakter Pocong Mumun ini sangat ikonik. Tentang ceritanya, tentu kisah dari sinetron masa lalu yang kita ambil ujar," Produser dan CEO Dee Company Dheeraj Kalwani kepada awak media, Kamis (24/2/2022).
Baca juga: Sinopsis Film Makmum 2 Sedang Tayang di Bioskop, Diangkat dari Film Pendek Karya Riza Pahlevi
Mandra sebagai pemilik cerita mengaku sangat antusias ketika tahu sinetron 'Pocong' diangkat ke layar lebar dengan judul 'Mumun'.
"Saya mempercayakan kepada Dee Company untuk mengadaptasi cerita Mumun," ujar Mandra.
"Saya yakin sudah menyerahkan karya saya di tangan yang tepat. Bagaimana kisah film Mumun saya turut campur, karena adaptasi pasti disesuaikan dengan cerita masa kini," terangnya.
Dheeraj memastikan para penggemar Mumun dan tokoh ikonik lainnya yakni Jefri tak akan kehilangan unsur nostalgianya.
"Ya yang pasti penggemar Mumun nanti tidak akan kehilangan nostalgia kisah cinta Mumun dan Juned lawan Jefri," tegas Dheeraj.
Sekadar informasi, Pocong adalah serial horor yang diperankan oleh Eddies Adelia, Mandra dan Benny Ruswandi.
Sinetron tersebut bercerita mengenai cinta sepasang kekasih bernama Mumun dan Juned.
Namun sayang kisah cinta Mumun dan Juned yang harus berakhir dengan kematian Mumun setelah mengalami kecelakaan ditabrak mobil, Juned merasa amat kehilangan Mumun.
Saat penguburan bang Husein si tukang gali kubur ternyata lupa membuka ikatan pocong Mumun.
Dari situlah akhirnya Mumun pun minta dibukakan ikatan pocong dan sekaligus membalaskan dendam pada orang yang mengakibatkan ia meninggal dunia.