Tangan Tiara Andini Memar Karena Adegan Memukuli Jefri Nichol di Film My Sassy Girl
Tiara Andini bercerita bahwa tangannya sempat memar akibat melakoni adegan memukuli Jefri Nichol di film My Sassy Girl
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tiara Andini bercerita bahwa tangannya sempat memar akibat melakoni adegan memukuli Jefri Nichol dalam film My Sassy Girl
Nichol lah yang memberitahu awak media bahwa memar yang ada di salah satu adegan dalam film adalah memar asli.
Tiara memerankan karakter Sissy yang digambarkan lebih dominan dan jutek kepada tokoh Gian yang diperankan Jefri Nichol.
"Kalau kalian notice ada scene abis dance pakai baju SMA di taksi tangannya Tiara biru itu karena adegan sebelum take di mobil itu ada take adegan mukul-mukulin yang di Mbloc," tutur Jefri Nichol di CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat (17/6/2022).
"Jadi aku yang mukulin dia, aku yang memar," ujarnya.
Baca juga: Tiara Andini Ceritakan Main Piano Secara Live Dalam Film My Sassy Girl
Ketika menonton filmnya, Tiara kaget karena luka memarnya cukup terlihat jelas pasca memukuli Jefri Nichol.
"Aku kaget kayak 'ih ko keliatan banget yaa' di situ emang sakit sih memar soalnya. Memar karena mukul dia itu," ungkap Tiara.
Tiara menjelaskan bahwa cara memukul Jefri Nichol ternyata salah, sehingga tangannya yang digunakan untuk memukul jadi memar.
"Bukan karena kerasanya sih tapi karena emang aku gak pernah mukul manusia, itu harusnya mukul satu titik tapi aku kayak kegesek gituloh, terus pas konsultasi ke dokter baru dibilangin cara mukul aku salah," beber Tiara.
Dalam setiap adegan memukul dan menampar, Tiara dan Jefri Nichol mengatakan bahwa itu benar-benar dilakukan.
Tiara sempat merasa tak enak karena baru kali ini adu akting dengan Jefri Nichol dan harus melakukan adegan memukul.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.