Rossa Langsung Setuju Jadi Pembuka dan Berduet di Konser Jim Brickman, Dia Idola Aku
Rossa akan jadi pembuka konser Jim Brickman, yang akan digelar di Balai Sarbini, Semanggi, Jakarta Selatan, pada 3 September 2022.
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - - Rossa akan jadi pembuka konser Jim Brickman, yang akan digelar di Balai Sarbini, Semanggi, Jakarta Selatan, pada 3 September 2022.
Promotor Color Asia Live mengumumkan hal ini.
Rossa didapuk oleh Color Asia Live, yang nantinya akan menjadi pembuka konser yang bertajuk 'Jim Brickman Live In Jakarta 2022.
Baca juga: Pamer Potret Lawas saat Masih Jadi Kekasih Rossa, Ivan Gunawan Merasa Mirip Afgan
David Ananda, Managing Director Color Asia Live beralasan memilih Rossa dikarenakan penyanyi itu adalah Diva Indonesia.
"Rossa memiliki karakteristik suara yang cocok dengan lagu-lagu besutan Jim Brickman yang telah mendunia," kata David Ananda melalui rilis resminya, Senin (27/6/2022).
Tidak hanya menjadi pembuka, David Ananda memastikan Rossa akan tampil berduet dengan Jim Brickman.
"Dan Rossa dipilih langsung oleh Jim Brickman untuk menjadi pasangan duetnya nanti saat konser," ucapnya.
David menilai tampilnya Rossa sebagai pembuktian, bahwa ada musisi Indonesia yang layak dilirik Internasional.
"Rossa kami yakini akan mampu mengajak para penonton dan penggemar Jim Brickman di Indonesia untuk bernostalgia lebih syahdu lagi," jelasnya.
Baca juga: Dapat Dukungan dari Rossa hingga Krisdayanti, Penyanyi Primo Rasendriya Siap Berkarier di Jakarta
David Ananda berharap konser Jim Brickman di Indonesia menjadi pertunjukan yang spesial dan berkesan untuk penonton.
"Don't miss an evening with Jim Brickman and friends, especially with special performance by our proudness Indonesian Diva, ‘Rossa’," jelas David Ananda.
Sementara itu, Rossa angkat bicara soal penunjukannya menjadi pembuka dan akan berduet dengan Jim Brickman. Ia senang dan antusias menerima tawaran promotor Color Asia Live.
Baca juga: Musisi Legenda Pop Jim Brickman Akan Konser di Indonesia
"Dari dulu aku memang suka dengan Jim Brickman dan pengen banget untuk bisa berkolaborasi dengan dia. Jadi, saat ditawari Color Asia Live, aku langsung setuju," ungkap Rossa.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.