Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Nafkah Anak Rp 25 Juta, Nathalie Holscher: Itu dari Kang Sule, Aku Enggak Minta

Hak asuh anak dipastikan jatuh ke tangan Nathalie Holscher. Sule pun bersedia bertanggung jawab memenuhi nafkah anak.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Nafkah Anak Rp 25 Juta, Nathalie Holscher: Itu dari Kang Sule, Aku Enggak Minta
Wartakotalive.com/ Arie Puji Waluyo
Kolase Sule dan Nathalie Holscher saat ditemui di Pengadilan Agama Cikarang, Rabu (20/7/2022). Dalam proses mediasi, mereka sepakat cerai. 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM - Dalam proses mediasi, Nathalie Holscher meminta nafkah anak senilai Rp 25 juta per bulan kepada Sule

Hal itu disampaikan Madha Besar Surya, pengacara Nathalie Holscher, usai mediasi di Pengadilan Agama Cikarang, Rabu (20/7/2022).

Nathalie pun membenarkan besaran nafkah disampaikan oleh pengacaranya tersebut.

"Oh, iya benar nafkah anak segitu," kata Nathalie.

Namun, menurut Nathalie Holscher, nafkah anak Rp 25 juta per bulan untuk anak bukan atas permintaannya, melainkan muncul dari Sule.

"Memang itu dari kang Sule, aku enggak minta," ucap ibu satu anak itu.

Baca juga: Nathalie Holscher Bantah Putri Delina Jadi Biang Keladi Prahara Rumah Tangganya dengan Sule 

Berita Rekomendasi

Nathalie Holscher mengungkapkan karena memang sudah dicukupi Sule, ia pun memasukan jumlah nafkah anak tersebut kedalam gugatan. 

"Memang sudah sepakatnya gitu dan sudah dijalani setiap bulannya," ungkap Nathalie Holscher

Mengenai hak asuh anak, Madha Besar Surya, kuasa hukum Nathalie Holscher memastikan akan jatuh ke tangan kliennya. 

"Karena didalam UU, hak asuh anak yang masih dibawah umur akan jatuh ke ibunya. Kecuali memang ibunya ada sesuatu hal sampai tidak bisa dan layak mengasuh anak," ujar Madha Besar Surya.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas