Fauzan Lubis Jadikan Synchronize Fest 2022 Pelampiasan Kembali Bermusik Usai Terjerat Narkoba
Vokalis grup musik Sisitipsi, Muhammad Fauzan Lubis alias Ojan bersyukur bisa kembali bermusik lewat pagelaran Synchronize Fest 2022 Oktober mendatang
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Vokalis grup musik Sisitipsi, Muhammad Fauzan Lubis alias Ojan bersyukur bisa kembali bermusik lewat pagelaran Synchronize Fest 2022 Oktober mendatang.
Diakui Ojan, penampilannya saat ini seperti kerinduannya akan bermusik dan tampil di depan puluhan ribu pasang mata.
Baca juga: David Bayu Bawakan Lagu-lagu Album Solonya di Panggung Synchronize Fest 2022
Sebab sebelumnya adik dari aktor Wafda Saifan itu sempat menjalani masa rehabilitasi karena kasus narkotika.
"Rasanya ini birahi yang sudah lama tak tersalurkan. Ditambah kemarin ada berita gue gempa bumi juga ya kan," kata Ojan di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Rabu (10/8/2022).
"Jadi buah manis bagi gue dan memiliki kesan tersendiri juga buat gue pribadi," sambungnya.
Momen tersebut pun tak mau disia-siakan oleh dirinya dirinya para personel Sisitipsi lainnya. Ini merupakan penampilannya ke empat kali dalam panggung Synchronize Fest.
"Sangat spesial karena Sisitipsi di Synchro udag tahun ke empat, dari 2017. Jadi ini bagian dari perkembangan Sisiitipsi tentunya," ungkap Ojan Lubis.
Baca juga: Fauzan Lubis, Vokalis Sisitipsi Akan Jalani Rehabilitasi Narkoba Selama 3 Bulan
Beberapa persiapan pun telah direncanakan untuk menyajikan panggung yang berbeda bersama Sisitipsi.
"Di Synchro sekarang kita udah nyiapin sesuatu yang spesial dan berbeda jauh dari sebelumnya. Dan pastinya akan luar biasa," lanjut Ojan.
Debelumnya, Muhammad Fauzan Lubis atau Ojan sempat diamankan oleh Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat karena kedapatan mengonsumsi narkotiks golongan satu, ganja.
Ojan diamankan bersama barang bukti berupa satu klip ganja seberat 0.20 gram dan obat-obatan lainnya hingga satu unit mobil Honda Jazz berwarna hitam.
Fauzan Lubis pun harus menjalani masa rehabilitasi di RSKO Jakarta Timur selams tiga bulan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.