Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Marshanda Bongkar 4 Penyebab Bipolarnya, Bangga Sibuk Kerja hingga Tak Ada Waktu Menangis

Marshanda mengungkapkan tiga penyebab dirinya mengidap bipolar, karena kesibukannya bekerja dari kecil hingga tak ada waktu untuk menangis.

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Salma Fenty
zoom-in Marshanda Bongkar 4 Penyebab Bipolarnya, Bangga Sibuk Kerja hingga Tak Ada Waktu Menangis
YouTube Melaney Ricardo/Tangkapan Layar
Marshanda membongkar penyebab bipolarnya, termasuk karena bangga sibuk kerja hingga tak pernah ada waktu untuk menangis. 

TRIBUNNEWS.COM - Aktris Marshanda membongkar penyebab bipolar disorder yang dideritanya.

Dalam podcast-nya bersama Melaney Ricardo, Marshanda mengungkapkan tiga penyebab bipolarnya.

Termasuk karena kesibukannya berkarier di dunia hiburan sejak kecil.

Hingga Marshanda mengaku tak bisa mengungkapkan kesedihan di depan orang lain.

Bekerja dari Kecil

Awalnya, Melaney Ricardo menyinggung penyebab bipolar Marshanda karena dari kecil sudah bekerja.

Diketahui, Marshanda memang berkarier di dunia hiburan sejak duduk di bangku kelas 1 SD.

Baca juga: Tahu Idap Tumor, Marshanda Minta Maaf dan Nangis ke Ben Kasyafani, Singgung Sakit Hati Dulu

BERITA REKOMENDASI

Terkait dugaan itu, Melaney akhirnya mengklarifikasi langsung pada Marshanda.

"Chaca bisa klarifikasi, karena ada pemikiran yang bilang bahwa Chaca mendapatkan mental problem atau bipolar karena dari kecil sudah harus bekerja," ungkap Melaney.

"Karena kan ada anak-anak yang harus bekerja karena keluarganya butuh, ada anak-anak yang keluarganya oke (finansial) tapi anaknya seneng (kerja),"

"Bener atau tidak penyebabnya karena kamu kerja dari kecil?," tanya Melaney.

Wanita yang akrab disapa Chaca ini membenarkan penyebab bipolarnya karena dari kecil sudah bekerja.


Kendati demikian, menurut Chaha, itu bukan satu-satunya penyebab.

Lantaran Chaca memang menikmati kariernya sebagai penyanyi hingga pemain sinetron.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas