Referensi Film Bertema Perjuangan di Hari Sumpah Pemuda 2022: Sokola Rimba hingga 3 Srikandi
Inilah referensi film perjuangan di Hari Sumpah Pemuda 2022. Memperingati Hari Sumpah Pemuda 2022 dapat dilakukan dengan menonton film perjuangan
Penulis: Tartila Abidatu Safira
Editor: Ayu Miftakhul Husna
Alangkah Lucunya (Negeri Ini)
Seperti film sebelumnya, Alangkah Lucunya (Negeri Ini) juga turut memperjuangkan pendidikan yang layak bagi anak di Indonesia.
Bedanya, film Alangkah Lucunya (Negeri Ini) berfokus pada perjuangan pemerataan pendidikan layak bagi anak jalanan.
Film Alangkah Lucunya (Negeri Ini) dibintangi oleh Reza Rahardian, Tika Bravani dan Asrul Dahlan.
Tiga orang dewasa yang telah menjadi sarjana dengan tulus mengajarkan pendidikan kepada anak jalanan seperti pengamen dan anak pank.
Mereka mengerti jika anak-anak itu tidak bisa sekolah karena terpuruk situasi ekonomi di keluarganya.
Bahkan di antara mereka banyak yang tidak memiliki keluarga dan hidup sebatang kara.
Maka dari itu, tiga orang dewasa ini mengajarkan ilmunya secara gratis dan menggunakan metode yang menyenangkan.
Banyak anak-anak yang belum bisa membaca, menghitung dan menulis, membuat semakin prihatin bagi ketiganya.
Film Alangkah Lucunya (Negeri Ini) disutradarai oleh Deddy Mizwar dan situlis oleh Musfar Yasin.
Tanah Surga Katanya
Film Tanah Surga Katanya mengisahkan sebuah negara yang tinggal di perbatasan antara Indonesia dan Malaysia.
Mereka harus berjuang menjalani kehidupan yang sulit bagi warga Indonesia yang tinggal di daerah terpinggir.
Namun, anaknya memilih tinggal di Malaysia karena warga yang tinggal di perbatasan tidak terlalu diperhatikan oleh pemerintah.