Dewi Perssik Ungkap Alasan Jadikan Aldi Taher Saksi Kasus Pencemaran Nama Baiknya dengan Haters
Rupanya, saat Dewi Perssik dihina oleh haters Aldi Taher sedang berada di sampingnya. Itulah yang buat Depe minta sang mantan suami jadi saksi.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Salma Fenty
"Gue ini sembuh dari kanker alhamdulillah, gue prihatin dengan kejadian ini jujur."
"Insha Allah Dewi Perssik ini orang baik, dia orangnya nggak tegaan, tapi manusia mana sih yang terima dihina," tutup Aldi.
Lebih lanjur, Aldi menyebut jika bukan hanya dirinya yang jadi saksi untuk kasus Dewi Perssik.
Ada pula kru tv dan mua yang kala itu berada di lokasi bersama Dewi Perssik.
Diwartakan Tribunnews sebelumnya, Dewi Perssik mengaku sudah memaafkan haters yang mencemarkan nama baiknya.
Kendati demikian, Dewi Perssik tetap ingin kasus hukum ini tetap berlanjut.
Dikutip dari YouTube KH Infotainment Minggu (6/11/2022), kuasa hukum Dewi Perssik, yakni Sandy Arifin memberikan keterangan.
"Dari pihak penyidik melakukan proses mediasi, proses mediasi tadi sudah berjalan."
"Mbak Dewi sudah dipertemukan dengan terlapor, tapi karena kebetulan beliau ada kegiatan lain, jadi untuk sementara ditahan dulu," terang Sandy Arifin.
Sandy Arifin mengatakan bahwa Dewi Perssik tetap akan melanjutkan proses hukum ini.
Dewi Perssik ingin membicarakannya dengan pihak keluarganya terlebih dulu.
"Untuk keputusan kedepannya apakah dilanjut atau tidak, Mbak Dewi sudah menyampaikan tadi bahwa kasus tetap berjalan."
"Tapi akan dibicarakan kepada pihak keluarga," tambah Sandy.
Dewi Perssik menyampaikan bahwa keputusan akhir tergantung dari sang ibu.
"Saya cuma bisa bilang 'Tunggu mami, keputusannya ada di mami' karena kan menyangkut nama keluarga besar," tuturnya.