Minta Maaf ke Pasha Ungu setelah Curhatannya Viral, Kiesha Alvaro: Semoga Jadi DPR
Kiesha Alvaro minta maaf setelah curhatannya soal masa lalu dinilai memojokkan sang ayah Pasha Ungu dan keluarganya.
Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Lalu setelah menikah dengan Adele, Pasha kini sudah memiliki empat orang anak.
Dengan demikian, pentolan grub band Ungu itu merupakan bapak dari tujuh orang anak.
"Tetep jadi contoh, tetep jadi teladan buat Ica (sapaan akrap Kiesha) sama adik-adik. Apalagi adik kan ada enam berarti sama Ica tujuh. Anak ayah ada tujuh," paparnya.
Kiesha juga berharap Pasha langsung menegurkannya jika berbuat salah.
Pada kesempatan yang sama, Kiesha mendoakan supaya yang ayah sukses dalam karier politiknya.
Sebelumnya Pasha pernah menjabat sebagai Wakil Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah, pada 2016-2021.
Kini Kiesha mendukung sang ayah nantinya bisa menjadi anggota DPR.
"Karena bisa dibilang Ica yang paling ngikutin ayah jejaknya kan di dunia entertain, kasih support, ingetin Ica kalau ada salah,"
"Semoga jadi DPR. Dukung ayah dong," ucap Kiesha sambil mengacungkan jempol.
Baca juga: Belajar dari Perceraian Orangtuanya, Kiesha Alvaro: Biar Gue Nggak Ngelakuin Kesalahan yang Sama
Tujuan Awal Kiesha Curhat soal Perceraian Orang Tua
Kiesha Alvaro mengungkapkan tujuan awal curhat perjuangannya di masa lalu, imbas dari perceraian orang tuanya.
Ia menyebut tujuannya bercerita soal perceraian orang tua bukan ingin memojokkan sang ayah, Pasha Ungu.
Namun curhatannya itu disalahartikan oleh warganet yang hanya melihat potongan videonya saja.
Ketika bercerita, Kiesha memposisikan dirinya sebagai bocah 5 tahun yang berjuang keluar dari tekanan hidup dan trauma atas perceraian orang tua.