Tanggapi Pertemuan Lee Jeong Hoon dan Irwan Chandra, Moa Aeim: Harus dari Hati, Jangan Pura-pura Ya!
Moa menegaskan agar momen perdamaian Lee Jeong Hoon dengan Irwan Chandra tidak dijadikan ajang aji mumpung dan dilakukan tulus dari hati.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Tiara Shelavie
Tak lama kemudian, Hitz bubar.
Moa menyebut selama ini Lee selalu berandai-andai bisa berteman lagi dengan Irwan seperti dulu.
"Lee oppa selalu bilang, 'kapan ya pengen bisa ketemu, pengen bisa ngobrol kayak temen biasa balik lagi kayak dulu', dia tu ada satu kerinduan kayak gitu," cerita Moa.
Pasca pertemuan Lee dengan Irwan, Moa tak bisa memastikan Hitz bakal kembali eksis lagi.
Moa menegaskan agar momen perdamaian Lee dengan Irwan tidak dijadikan ajang aji mumpung.
Ia juga meminta kedua belah pihak bisa tulus memaafkan dari hati dan tidak berpura-pura.
"Jadi buat temen-temen di luar sana yang berpikir, 'Oh Hitz bakal kembali (comeback), well kita lihat saja," sambung Moa.
"Kalo itu baik buat semuanya, itu (Hitz bakal) kembali. Tapi satu hal lagi, ini bukan aji mumpung."
"Ini bener-bener dari hati ke hati, mau sama-sama berdamai, asal jangan pura-pura ya," tegas Moa.
Baca juga: Cerita Masa Lalu Lee Jeong Hoon, Sebelum Jadi Artis Pernah Tinggal di Gudang dan Jadi Korban Bully
Wanita kelahiran 6 Oktober 1989 ini juga menyinggung konsekuensi jika ada pihak yang berpura-pura damai.
Moa menilai kepalsuan hanya akan membawa dampak yang tidak baik untuk kedua belah pihak.
"Inget, kalau pura-pura suatu ketika pasti bisa terjadi sesuatu lagi."
"Kalo enggak (dari hati) kayaknya percuma deh, mendingan gausah berdamai, ya nggak sih?" lanjut Moa.
Ibu empat anak itu menegaskan jika dirinya dan sang suami juga berharap bisa berdamai dengan masa lalu.