Idap Kanker Payudara, Nunung Sempat Takut akan Jalani Kemoterapi: Pasti Rambutnya Rontok
Nunung Srimulat kabarnya akan segera menjalani kemoterapi untuk mengobati kanker payudara yang diidapnya.
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Komedian Nunung Srimulat akan menjalani kemoterapi untuk mengobati kanker payudara yang diidapnya.
Dengan hati yang tegar, Nunung mengungkapkan bahwa minggu depan ia akan menjalani kemoterapi.
Meski sudah siap mental, Nunung sempat merasa takut dan khawatir atas efek kemoterapi.
"Alhamdulillah kalau nggak ada halangan minggu depan udah mulai kemo karena memang nggak operasi dulu mau dikemo dulu," kata Nunung, dikutip dari YouTube Cumicumi, Minggu (25/2/2023).
"Karena mau mengecilkan benjolan," sambungnya.
Nunung sendiri mengaku telah menyiapkan diri untuk menjalani operasi pasca melakukan kemoterapi.
Baca juga: Ingin Tetap Bahagia Meski Idap Kanker Payudara, Nunung Pilih Kerja Selama Jalani Pengobatan
Terlebih ia sudah beberapa kali menjalani operasi sebelumnya.
"Dulu pernah diangkat rahim karena ada kista dan miom. Operasi udah beberapa kali pernah hamil anggur, oprasi empat kali," terang Nunung.
"Kalau aku menghadapi operasi udah siap cuman memang kemarin yang agak aku nangis-nangisan terus lebay-lebayan itu kalau ingat kemo itu aku yang paling sedih banget," sambungnya.
Namun, Nunung menegaskan sejauh ini dokter yang menangani penyakitnya tersebut terus berusaha meyakinkan dirinya bahwa proses kemoterapi bisa berjalan lancar.
Setelah mendapat pencerahan dari dokter dan dukungan penuh Nunung pun menjadi lebih berani.
"Cuman dokter kan udah ngasih saran nggak seserem itu Mbak Nunung, ya karena pasti rambutnya habis, rontok," ujar Nunung.
"Katanya ada yang sampai teler-teler gitu. Cuman sekarang enggak, udah ada obatnya jadi bisa kerja kok mbak kata dokter gitu."
"Ya dari dokter juga menyemangati aku banget ya jadinya aku semangat," paparnya.