Hoaks Denny Cagur dan Shanty Denny Cerai, sang Komedian Buka Suara, Ungkap Kondisi Rumah Tangga Kini
Denny Cagur bantah kabar yang menyebut telah bercerai dari Shanty Denny, sebut keluarganya kini baik-baik saja.
Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Garudea Prabawati
"Sama istri bahagia selalu. Baik-baik aja," jelas Denny Cagur, dikutip dari YouTube Insert Today, Minggu (21/5/2023).
Lebih lanjut, komedian 45 tahun itu turut menyebut selalu menyayangi dan mencintai sang istri.
"Saling ngerti, saling sayang, saling mencintai," lanjutnya.
Pengakuan Denny Cagur saat Ditanya Pernah Selingkuh dari Istri
Melansir YouTube Dewi Perssik pada 2 Juli 2020 lalu, Denny Cagur mengakui pernah selingkuh dari sang istri.
Awalnya Dewi Perssik melontarkan pertanyaan terkait rumah tangga sang komedian.
"Memang pernikahannya udah berapa tahun?" tanya Dewi Perssik.
"Married dari tahun 2006," jawab Denny Cagur.
Lalu, Dewi Perssik turut meminta tips agar pernikahan awet.
"Gimana caranya supaya pernikahan itu awet?" tanya Dewi Perssik.
Baca juga: Denny Cagur Hingga Once Mekel Masuk 14 Daftar Nama Artis yang Didaftarkan Jadi Caleg PDIP
Denny Cagur mengakui dirinya hanya menjalani rumah tangga dengan perasaan senang.
"Sebenernya enggak ada tipsnya, udah jalanin aja yang kita ngejalanin dengan senang," beber Denny Cagur.
Lebih lanjut, Dewi Perssik menyinggung soal godaan dalam berumah tangga.
Apalagi Denny Cagur bekerja di dunia hiburan Tanah Air.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.