Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kantongi Sejumlah Bukti, Pihak Rebecca Klopper Serahkan Kasus Video Viral 47 Detik ke Polisi

Mengantongi sejumlah bukti, pihak Rebecca Klopper serahkan kasus video viral 47 detik ke polisi.

Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Salma Fenty
zoom-in Kantongi Sejumlah Bukti, Pihak Rebecca Klopper Serahkan Kasus Video Viral 47 Detik ke Polisi
Instagram @rklopper
Ngaku telah mengantongi sejumlah bukti, pihak Rebecca Klopper serahkan kasus video viral 47 detik ke polisi. 

TRIBUNNEWS.COM - Mengantongi sejumlah barang bukti, pihak aktris Rebecca Klopper serahkan kasus video viral 47 detik ke polisi.

Belakangan nama Rebecca Klopper mendadak ramai diperbincangkan lantaran beredar video viral 47 detik mirip dirinya di jagad dunia maya.

Video viral 47 detik tersebut rupanya membuat Rebecca Klopper terpukul hingga mengambil langkah tegas dengan melaporkan kasus tersebut ke polisi.

Dikutip dari YouTube KH INFOTAINMENT, Rabu (7/6/2023), kuasa hukum Rebecca Klopper, Sandy Arifin mengaku telah mengantongi sejumlah bukti terkait kasus tersebut.

Tak hanya mengantongi beberapa barang bukti, pihak Rebecca Klopper juga telah menyiapkan saksi dalam kasus tersebut.

Baca juga: Bantah Isu Putus, Fadly Ternyata Hampir Tiap Hari Temani Rebecca Klopper di Tengah Kasus Video Viral

"Kalau untuk perkembangan laporan kita sudah menyiapkan beberapa saksi dan beberapa bukti," ungkap Sandy Arifin.

Bukti-bukti yang dikumpulkan pihak Rebecca Klopper berupa beberapa tangkapan layar dan link terkait kasus tersebut.

Berita Rekomendasi

"Bukti capture dan beberapa link yang sudah dikumpulkan oleh kami selaku tim kuasa hukum Rebecca Klopper," sambungnya.

Kini pihak Rebecca Klopper hanya mengikuti proses hukum yang sedang berjalan.

"Jadi tinggal mengikuti proses hukum yang sedang berjalan," imbuhnya.

Baru memberikan klarifikasi atas kasus video 47 detik, kuasa hukum Rebecca Klopper, Sandy Arifin ungkap kliennya sempat drop.
Baru memberikan klarifikasi atas kasus video 47 detik, kuasa hukum Rebecca Klopper, Sandy Arifin ungkap kliennya sempat drop. (Tangkapan Layar YouTube KH Infotaimen)

Baca juga: Rebecca Klopper Baru Klarifikasi atas Kasus Video 47 Detik, Kuasa Hukum Akui Kliennya Drop

Melalui sang kuasa hukum, Rebecca Klopper mengaku akan kooperatif hadir untuk menghormati proses hukum yang berlaku.

"Bila mana ada panggilan lebih lanjut nanti kita akan hadir kooperatif dan mengikuti proses hukumnya," beber Sandy.


Kuasa Hukum Ungkap Alasan Rebecca Klopper Baru Klarifikasi atas Kasus Video 47 Detik

Dalam dokumentasi berbeda Sandy Arifin mengungkapkan alasan kliennya baru muncul ke hadapan publik setelah sekian lama bungkam.

Diungkapkan Sandy Arifin selama kasus video viral itu beredar Rebecca Klopper sempat terpukul.

Baca juga: Rebecca Klopper Muncul Minta Maaf Buntut Video Viral, Kuasa Hukum: Alhamdulillah Sudah Lebih Kuat

Sandy Arifin mengaku harus menguatkan kliennya terlebih dahulu.

"Kan dari kemarin kita harus menguatkan dulu, kan beliau sempat drop," bebernya.

Video 47 Detik Diduga Mirip Dirinya Viral, Rebecca Klopper Beri Klarifikasi

Diketahui sebelumnya, Rebecca Klopper tampil perdana setelah video 47 detik mirip dirinya viral.

Dalam kesempatan tersebut aktris yang akrab disapa Becca itu mengutarakan permintaan maafnya atas kegaduhan yang terjadi.

"Assalamualaikum wr wb, Beberapa waktu yang lalu, masyarakat Indonesia dihebohkan pemberitaan tentang saya, Rebecca Klopper."

Baca juga: 5 Fakta Konferensi Pers Rebecca Klopper: Tak Ada Sesi Tanya Jawab hingga akan Lapor Komnas Perempuan

"Pada kesempatan ini, saya Rebecca Klopper meminta maaf sebesar-besarnya kepada masyarakat Indonesia atas kegaduhan tersebut. " ujar Rebecca Klopper dikutip dari YouTube KH Infotainment, Rabu (7/6/2023).

Ia juga sempat meminta maaf pada kekasihnya, Fadly Faisal beserta keluarga yang ikut terseret dalam kasusnya.

"Dalam hal ini, saya ingin memohon maaf juga kepada keluarga saya, rekan kerja, dan klien-klien yang sudah bekerja sama dengan saya, termasuk Fadly Faisal dan keluarga yang menjadi korban atas pemberitaan tersebut," imbuhnya.

Aktris 21 tahun itu telah menyerahkan kasus tersebut kepada pihak yang berwajib.

"Permasalahan ini sudah saya laporkan di Bareskrim pada hari Senin, 22 Mei 2023, untuk penanganannya."

Baca juga: Buntut Video Syur, Rebecca Klopper Minta Maaf kepada Sang Kekasih Fadly Faisal dan Keluarganya

"Untuk itu, saya menyerahkan seluruhnya ke pihak kepolisian," terangnya.

Di akhir kesempatan itu aktris yang pernah membintangi sinetron 'Love is a Story' mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberinya dukungan.

"Saya juga mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan keluarga, manajemen, klien, dan fans yang tetap memberi saya semangat."

"Saya mohon doa dari semua pihak agar saya diberikan kekuatan dalam menghadapi permasalahan yang saya hadapi."

"Demikian, terima kasih," tutup Rebecca Klopper.

(Tribunnews.com/Gabriella)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas