Ari Wibowo Sebut Orang Ketiga sebagai Pemicu Perceraian, Richard Lee Minta Inge Tak Terpancing Emosi
Ari Wibowo menyebut orang ketiga sebagai pemicu perceraian, Richard Lee meminta Inge Anugrah tak terpancing emosi.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Salma Fenty

TRIBUNNEWS.COM - Aktor Ari Wibowo menyebut adanya pihak ketiga sebagai pemicu perceraian, Richard Lee minta Inge Anugrah tak terpancing emosi.
Diketahui sebelumnya, Ari Wibowo memutuskan mengakhiri biduk rumah tangga dengan Inge Anugrah yang telah dibina selama 17 tahun.
Dalam gugatan sebelumnya, Ari Wibowo menyebut alasan ia dan Inge Anugrah bercerai karena sering terjadi perselisihan.
Namun secara mengejutkan Ari Wibowo mengubah alasan dalam gugatan cerainya lantaran ada pihak ketiga pemicu rumah tangganya dengan Inge Anugrah Kandas.
Dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Minggu (11/6/2023) Dokter Richard Lee meminta Inge Anugrah tak mudah terpancing emosi.
"Jangan terpancing emosi, itu aja sih," ucap Richard Lee.
Baca juga: Blak-blakan, Inge Anugrah Ingin Pisah dari Ari Wibowo Sejak Lama, Ini Alasannya
Richard Lee pun memberikan dukungan pada Inge Anugrah yang kini sedang menjalani proses perceraian dengan adik aktris Ira Wibowo tersebut.
Pasalnya kini Inge Anugrah sudah menjadi bagian dari karyawan Richard Lee.
"Saya sudah sampaikan juga dengan Inge, kalau dia bagian dari karyawan saya sudah pasti kita akan support."
"Saya kasih aja support yang terbaik," sambungnya.
Dalam tayangan tersebut Richard Lee juga memberikan nasihat untuk Inge Anugrah agar tidak membalas perlakuan orang yang sudah berbuat jahat kepadanya.

Baca juga: Digugat Cerai Ari Wibowo hingga Tak Dapat Aset, Inge Anugrah Ngaku Tak Menyesal: Harus Dijalani
"Aku sering kasih tahu, tetap kasih sesuatu yang positif aja, nggak perlu dibahas."
"Orang jahat nggak perlu dibalas jahat, orang nyinyir nggak perlu dibales nyinyir," ungkapnya.
Pria yang dikenal sebagai dokter sekaligus YouTuber tersebut meminta Inge Anugrah untuk selalu menebar aura positif untuk orang lain.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.