Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kemendikbud Ungkap Telah Temukan Solusi untuk Kasus Bullying yang Libatkan Anak Vincent Rompies

Kemendikbud ungkap sudah ada diskusi untuk menemukan solusi atas kasus bullying yang melibatkan anak Vincent Rompies.

Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Yurika NendriNovianingsih
zoom-in Kemendikbud Ungkap Telah Temukan Solusi untuk Kasus Bullying yang Libatkan Anak Vincent Rompies
Kolase Tribunnews
Kemendikbud bersama KemenPPPA, KPAI dan Binus School, telah menemukan solusi atas kasus perundungan yang melibatkan putra Vincent Rompies. Sebut utamakan kepentingan siswa. 

Kendati demikian, Chatarina menyebutkan bahwa saat ini pihaknya masih akan terus berdiskusi terkait sanksi yang akan diberikan kepada para pelaku.

Namun dirinya berujar akan tetap menghargai, jika ada siswa dan orang tuanya yang secara sukarela mau mengundurkan diri.

"Jadi ini (sanksi) yang kita akan diskusikan untuk mencari jalan keluar dengan berpihak dengan kepentingan anak dan juga kepentingan korban."

"Kalau memang ada orang tua yang dengan suka rela (mengundurkan diri) ya tidak bisa kita larang," tutur Chatarina.

Yakup Hasibuan Sebut Ada Kemungkinan Restorative Justice untuk Anak Vincent Rompies

Yakup Hasibuan mengungkap kemungkinan adanya proses restorative justice dalam kasus perundungan yang melibatkan anak Vincent Rompies.
Yakup Hasibuan mengungkap kemungkinan adanya proses restorative justice dalam kasus perundungan yang melibatkan anak Vincent Rompies. (YouTube Was Was)

Dikabarkan sebelumnya, kuasa hukum Vincent Rompies, Yakup Hasibuan mengungkap adanya kemungkinan proses restorative justice pada kasus perundungan yang melibatkan putra kliennya.

Menurut informasi yang diperoleh pengacara sekaligus suami artis Jessica Mila itu, restorative justice bakal dilaksanakan dalam beberapa hari ke depan.

Yakup pun mengatakan akan mengikuti proses yang dijalankan oleh pihak kepolisian.

Berita Rekomendasi

"Sepengetahuan kami, terlapor lain juga diperiksa."

"Namun kalau untuk bertemu untuk diversi ya bahasanya dan diselesaikan secara restorative justice itu sepertinya dari informasi yang saya dapat baru akan dilakukan minggu depan,"

"Jadi ya kita ikutin aja proses dari kepolisian," ungkap Yakup Hasibuan dikutip dari YouTube Was Was, Senin (26/2/2024).

Lebih lanjut, Yakup menyebut Vincent Rompies menginginkan agar kasus perundungan yang melibatkan anaknya dapat diselesaikan secara kekeluargaan.

"Dari klien kami ingin menyelesaikan secara baik-baik, tentunya secara hukum dan moral bahwa anak ini harus dilindungi juga," imbuh Yakup.

(Tribunnews.com/Enggar Kusuma)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas