Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Gugatan Cerai Ria Ricis Viral, Pihak Teuku Ryan Jawab soal Transferan Rp 500 Juta, Sebut Nama Shindy

Isi gugatan sendiri dapat diakses oleh publik di laman Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia dengan nomor 547/Pdt.G/2024/PA.JS.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Gugatan Cerai Ria Ricis Viral, Pihak Teuku Ryan Jawab soal Transferan Rp 500 Juta, Sebut Nama Shindy
Kolase tribunnews
Teuku Ryan dan Ria Ricis. Isi gugatan cerai Ricis yang telah dikabulkan pengadilan tersebar di media sosial. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Isi gugatan cerai Ricis yang telah dikabulkan pengadilan tersebar di media sosial.

Isi gugatan sendiri dapat diakses oleh publik di laman Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia dengan nomor 547/Pdt.G/2024/PA.JS.

Di antara yang disorot netizen adalah transferan Rp500 juta Ria Ricis kepada sang suami, yang disebut dalam gugatan membuat sikap Teuku Ryan berubah menjadi lebih baik.

Dalam gugatan Ria Ricis juga menyinggung sikap Teuku Ryan yang pernah mendiamkan dirinya dengan alasan tidak punya uang.

kuasa hukum Teuku Ryan, Dedi Rizal Armidi menjelaskan soal transferan dari Ria Ricis.

Berikut poin-poin penjelasannya:

  • Dedi mengatakan, bahwa di dalam fakta persidangan ada transferan sebesar Rp600 juta dari Ria Ricis ke kakaknya, Shindy Kurnia Putri.
  • Kemudian, kakak Ria Ricis itu mentransfer Rp500 juta ke Teuku Ryan.
  • Kata Dedi, Dalam fakta persidangan, mereka menyampaikan bahwa ada transfer sebesar Rp600 juta dan itu ditransfer kepada Kak Shindy bukan kepada Ryan
  • "Setelah itu dari Kak Shindy transfer ke Ryan Rp500 juta," ungkap Dedi.
  • Dedi pun menyebut Teuku Ryan dan Shindy ada suatu kerjasama dalam hal pekerjaan.
  • Dedi mengatakan, Ryan tidak tahu jika uang tersebut ternyata dari Ria Ricis.
  • "Emang Ryan dan kak Shindy ada kerja sama untuk satu pekerjaan dan itu tidak diungkapkan dari keluarga. Maksud saya, dari Ria Ricis bahwasanya uang itu dari Ria Ricis," ucap Dedi.
  • Dedi mengatakan, jika dari awal tahu uang tersebut ternyata dari Ricis, Ryan mungkin tidak akan menerimanya.

Bantah tudingan Teuku Ryan tidak bermodal

Berita Rekomendasi

Pada kesempatan itu, Dedi juga menyangkal soal pemberitaan Teuku Ryan yang disebut sebagai lelaki yang tak mau modal hingga tak memberikan nafkah ke Ria Ricis.

Dedi menegaskan, kliennya tersebut selalu memberikan nafkah kepada Ria Ricis selama menjalani rumah tangga.

"Kalian harus tahu, Ryan itu bukan sosok yang selama ini beredar apalah segala macam."

"Dia tetap menafkahi, dia membayar angsuran rumah, dia juga membayar biaya rumah sakit anaknya," tandasnya.

Bahkan di dalam persidangan, pihak Teuku Ryan juga melampirkan bukti transfer nafkah istri dan anak.

Awal Cekcok Ria Ricis dan Mertua

Awal perdebatan rumah tangga YouTuber Ria Ricis dan Teuku Ryan hingga berujung perceraian disebut karena percekcokan dengan mertua.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas