Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Donny Alamsyah Sebut Film Action Indonesia Masih Ditunggu Pasar Luar

Menurut Donny Alamsyah, industri film luar negeri memandang film action Indonesia punya ciri khas.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Donny Alamsyah Sebut Film Action Indonesia Masih Ditunggu Pasar Luar
Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana
Donny Alamsyah bicara soal industri film action Indonesia yang punya nilai di luar negeri, ditemui di kawasan Kuningan Jakarta Selatan, Jumat (14/6/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Donny Alamsyah menuturkan film Indonesia punya kualitas di mata dunia.

Namun, Donny merasa belum ada lagi film action Indonesia yang dilirik luar negeri setelah film The Raid tahun 2011 lalu.

Menurut dia, industri film luar negeri memandang film action Indonesia punya ciri khas.

oleh karenanya setelah The Raid pertama banyak aktor laga Indonesia mulai berkarir di luar negeri.

"Memang sayang setelah The Raid film action Indonesia itu ditunggu oleh pasar luar, dan film action Indonesia punya ciri khas yang ditunggu penonton luar," tutur Donny Alamsyah di kawasan Kuningan Jakarta Selatan, belum lama ini.

Donny merespon keinginan Iko Uwais untuk memajukan film action Indonesia, dan sementara meninggalkan industri Hollywood.

BERITA REKOMENDASI

Ia menegaskan jika Iko bisa mengembalikan film action Indonesia dengan segala ciri khasnya, makanya dirinya akan ikut mendukung

"Kalau Iko bisa memanfaatkan itu, saya pasti dukung," katanya.

"Film action Indonesia harus cari format yang disukai penonton sih, kalau ada yang bilang bikin film action mahal, sebetulnya Indonesia bisa bikin film mahal tapi apakah penontonnya ada? Itu kan," terang Donny.

Donny melihat bukan hal mudah untuk Iko Uwais jika ingin membangun ekosistem film action di Indonesia, namun ia percaya itu bisa dilakukan.

"Ada ekosistem yang harus dibangun, bagaimana kita membuat pasar, membuat penonton agar film Indonesia bisa naik dengan modal yang lebih proper," beber Donny.


"Semua ini saling bergantung yaa, dari jumlah penonton, ke modal, ke ekosistem dan itu nggak mudah yaa. Dengan pengalaman Iko menurut saya itu bisa saja dibuat olehnya," jelasnya.

Sebagai informasi, Iko Uwais berencana untuk mengembangkan film action di Indonesia dan sementara meninggalkan industri film di luar negeri.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas