Cut Intan Nabila Alami KDRT, Tim Pengacara Prabowo Subianto Disiapkan Mendampingi Sang Selebgram
KDRT yang dialami Cut Intan Nabila menjadi sorotan publik. Sang selebgram akan didampingi Pengacara dari Tim Kuasa Hukum Prabowo.
Penulis: Anita K Wardhani
Cut Intan Nabila Alami KDRT, Tim Pengacara Prabowo Subianto Disiapkan Mendampingi Sang Selebgram
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dialami Cut Intan Nabila menjadi sorotan publik. Sang selebgram akan didampingi Pengacara dari Tim Kuasa Hukum Prabowo.
Diketahui, kasus KDRT selebgram ini sudah memasuki proses hukum seiring dengan ditangkapnya Armor Tedoardo suami Cut Intan Nabila.
Baca juga: Anak-anak Cut Intan Nabila Takut Bertemu Laki-laki usai Armor Pukuli sang Ibu
Armor Tedoardo sudah ditangkap polisi.
Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro saat dikonfirmasi, Selasa (13/8/2024).
"Alhamdulillah sudah tertangkap, di salah satu hotel di Jaksel," katanya.
Kini, Armor bahkan sudah ditetapkan sebagai tersangka. Ia juga mengakui salah telah melakukan KDRT pada Cut Intan Nabila istrinya.
Baca juga: Pengakuan Bersalah Armor Toreador, Sejak 2020 Lebih 5 Kali Lakukan Penganiayaan ke Cut Intan Nabila
Armor Toreador tersangka kasus KDRT terhadap selebgram Cut Intan Nabila, mengakui perbuatan kejinya itu.
Penganiayaan yang dilaporkan Cut Intan bersamaan dengan video cctv kamarnya, bukanlah aksi penganiayaan pertama dari Armor. Lebih dari 5 kali KDRT dilakukan sejak 2020.
Cut Intan Nabila Bakal Didampingi Kuasa Hukum Prabowo
Kasus KDRT yang dialami Cut Intan Nabila menarik perhatian, termasuk jajaran partai politik.
Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Habiburokhman menegaskan, pihaknya akan memberikan pendampingan hukum pada sang selebgram.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra sekaligus Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad sudah menginstruksikan
agar menyiapkan tim Kuasa Hukum atau pengacara yang akan mendampingi Cut Intan Nabila.
"Pak Sufmi Dasco memerintah saya untuk menyiapkan lawyer untuk mendampingi korban KDRT Cut Intan Nabila," kata Habiburokhman dalam keterangan tertulisnya, Rabu (13/8/2024).
Bukan tim biasa, nantinya Cut Intan Nabila akan didampingi tim lawyer yang menjadi tim kuasa hukum untuk Prabowo Subianto saat gugatan sidang di Mahkamah Konstitusi.